Find Us On Social Media :

16 Ribu Porsi Makanan Gratis Bakal Dibagikan saat Pernikahan Kaesang Pangarep & Erina Gudono, Erick Thohir: Kalau Rebutan Bukan Wong Solo

By Ekawati Tyas, Jumat, 9 Desember 2022 | 17:02 WIB

Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono

GridPop.ID - Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono yang digelar di kota Solo akan dimeriahkan dengan pemberian makanan gratis bagi masyarakat.

Tak tanggung-tanggung, sejumlah 16.000 makanan gratis telah disediakan dalam pernikahan Kaesang dan Erina.

Melansir Tribunnews.com, Erick Thohir yang tak lain adalah Menteri BUMN mewanti-wanti masyarakat agar tertib saat pembagian makanan gratis.

"Ada pagarnya semua musti ngantre.

Kalau rebutan bukan masyarakat Solo.

Kalau masyarakat Solo ngantre," jelasnya kepada TribunSolo.com, Kamis (8/12/2022).

Lantas dimana saja lokasi bagi-bagi makanan gratis tersebut?

Erick menerangkan, ada dua titik pembagian makanan gratis.

Lokasi tersebut adalah Plaza Sriwedari dan Ngarsopuro.

Akan ada 8 tenda di setiap titik yang menyediakan masing-masing 1.000 pack makanan gratis.

Adapun menu makanan yang akan dibagikan yaitu Sang Pisang dan Mangkok Ku.

Baca Juga: Warga Gelar Nonton Bareng, Berikut LINK Live Streaming Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono

Lebih lanjut, Erick meminta agtar masyarakat tetap mnejaga kebersihan.

Terlebih pihaknya akan menyediakan kantong sampah di sejumlah titik demi meminimalisir sampah berserakan dimana-mana.

"Terus sampahnya masukkan trash bag.

Buang sampah pada tempatnya," jelasnya.

Pembagian makanan ini merupakan wujud syukuran atas pernikahan Kaesang-Erina.

Ini juga merupakan bagian dari konsep pesta rakyat agar semua masyarakat ikut merasakan kebahagiaan keluarga dan kedua mempelai.

Sementara itu dilansir dari Kompas.com, Gibran dalam kesempatan yang berbeda menerangkan bahwa panitia pernikahan telah menyiapkan sejumlah alur pembagian makanan gratis.

"(Pembagian) kami kondisikan.

Semua boleh hadir, semua boleh meramaikan, semua boleh membawa makan dari kita," jelas Gibran.

"(Makanan) Pokoknya ada dari perusahaan sendiri, binaan UMKM perusahaan, pokoknya kita ingin bagi-bagi untuk masyarakat, dalam bentuk packing beda yang di Pura Mangkunegaran, katering," Lanjutnya.

Berdasarkan informasi yang didapat, terdapat sejumlah bisnis makanan tergantung dalam perusahaan anak Presiden Jokowi tersebut.

Baca Juga: Kaesang Pangarep Pastikan Raffi Ahmad Hadiri Nikahannya, Suami Nagita Slavina: Mudah-mudahan Dilancarkan

Mulai dari Sang Pisang, Ternakopi, Siap Mas, Mangkok Ku, Chili Pari, dan Goola.

Ia lantas meminta agar masyarakat tertib dan tak berebut.

"Pokoknya yang tertib jangan berrebut, semuanya dapat.

Pokoknya kami kondisi semua boleh hadir, semua meramaikan, semua boleh membawa makanan yang disediakan. (Membeludak) Ya ndak apa titip doa saja," katanya.

GridPop.ID (*)