Find Us On Social Media :

Penuh Liku, Nia Ramadhani Tuangkan Kisah Hidupnya Melalui Novel Bertajuk 'Cerita Ade', Gandeng Penulis Kondang Pidi Baiq

By Ekawati Tyas, Minggu, 11 Desember 2022 | 15:02 WIB

Nia Ramadhani mengaku lebih mengenal sosok Ardie Bakrie saat menjalani rehabilitasi

Ia hanya ingin membagikan perjalanan hidupnya melalui sebuah novel.

"Banyak hal yang aku dapatkan dan aku share disini, jadi ini bukan tentang biografi aku tapi ini soal perjalanan seorang tokoh bernama Ade," ucapnya.

Sebagai informasi, novel tersebut merupakan hasil kolaborasi Nia dengan Pidi Baiq.

Lebih lanjut, Nia juga menceritakan jatuh bangunnya saat tersandung kasus narkoba beberapa tahun lalu.

Melansir Wartakotalive.com, awalnya ia memang tak bisa menerima.

Terlebih menantu Aburizal Bakrie ini harus menjalani rehabilitasi.

"Bohong kalau tidak sedih dan menyesal," kata Nia Ramadhani setelah mengenalkan Novel Cerita Ade di Mal Grand Indonesia, Jalan MH Thamrin, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Sabtu (10/12/2022).

Pasca tersandung kasus tersebut, Nia menjadi sosok yang tertutup ketika dua bulan pertama menjalani rehabilitasi.

Bukan itu saja, ia juga kerap menangis dan menyalahkan diri sendiri.

"Selama sepuluh bulan menjalani rehabilitasi itu ada momen saat aku menyalahkan diri sendiri, marah sampai mengasihani diri sendiri," ucap Nia Ramadhani.

Usai bertemu dengan psikolog, ia mulai bisa menerima cobaan hidupnya tersebut.

Baca Juga: Rehabilitasi Buat Dirinya Lebih Kenal Suami Luar Dalam, Nia Ramadhani: Lebih Kasihan daripada Gue

Pun ia juga menjadi semakin kuat usai mendengar petuah dari sang ayah mertua.

"Papanya Ardi sangat menguatkan saya sehingga bisa berdiri dan berjalan lagi," ucap Nia Ramadhani yang sekarang berusia 32 tahun ini.

GridPop.ID (*)