Niki lantas mencurigai bahwa sang rival sengaja beralasan sakit karena tak ingin menghadiri 2 pemeriksaan tersebut.
"Dia hadir, nggak hadir, kalau dia hadir berarti dia hebat. Kalau sakit, kalau dia benar, aku kan dipenjarakan kasus UU ITE karena ada pasal kerugian."
"Yang melaporkan aku kenapa nggak hadir hari ini? Padahal aku udah di zalimi, aku sudah dipenjarakan."
"Padahal ini harinya aku bisa bertemu bersama saudara Dito tapi ternyata dia kena DBD, padahal ini lagi nggak musim DBD sayang."
"Mungkin dia dilema ya dia datang ke KPK dulu atau dia mau datang ke Serang dulu pengadilan. Kita kan nggak tahu," ucap Nikita.
Niki lantas mendoakan agar Dito segera sembuh jika memang benar-benar sedang sakit.
"Kalau emang sakit beneran, ya semoga cepat sembuh bisa hadir di Pengadilan atau di KPK," ungkap Nikita Mirzani.
Melansir Tribun Seleb, Dito dikatakan masih menjalani perawatan di rumah sakit.
Hal itu diungkap oleh seorang jaksa dalam persidangan.
"Mohon maaf yang mulia, berdasarkan surat yang kami terima bahwa sodara Mahendra Dito pada hari ini sejak tanggal 11 Desember 2022 kemarin berada di RS Pondok Indah, karena beliau mengalami sakit DBD," ujar seorang Jaksa kepada Majelis Hakim.
Majelis hakim lantas meminta agar JPU menunjukkan surat keterangan dari rumah sakit yang dimaksud.