GridPop.ID - Tips hidup membeli tiket penerbangan untuk Libur Hari Raya Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.Untuk mendapatkan tiket pesawat yang pastinya murah adalah salah satu hal yang dicari banyak orang, jika ingin melakukan penerbangan.
Ini dia tips hidup cara membeli tiket penerbangan untuk libur natal dan tahun baru agar dapat harga yang murah.Sebagaimana dikutip dari Kompas.com, Menteri Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy menyampaikan bahwa tanggal 26 Desember 2022 ditetapkan sebagai libur cuti Hari Raya Natal 2022. Hal ini disampaikan Muhadjir Effendy usai ditanyakan apakah tanggal 26 Desember 2022 dijadikan cuti bersama Hari Raya Natal. "Libur (26 Desember cuti bersama)," kata Muhadjir di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (16/12/2022). Dalam ketentuan sebelumnya, tanggal 26 Desember 2022 tidak ditetapkan sebagai tanggal cuti bersama Natal.Ketentuan yang dimaksud itu adalah Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, serta Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 375 Tahun 2022, Nomor 1 Tahun 2022, dan Nomor 1 Tahun 2022 tentang Perubahan Atas Keputusan Bersama Menag, Menaker, Menteri PANRB Nomor 963 Tahun 2021, Nomor 3 Tahun 2021, Nomor 4 Tahun 2021, tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2022. Muhadjir Effendy mengatakan, perubahan itu berdasarkan situasi pandemi Covid-19 yang sudah landai. Kendati demikian, Muhadjir masih belum merinci landasan aturan soal teknis curi bersama di tanggal 26 Desember 2022. "Iya level 1 kan lebih rendah dari 2," ujarnya.Diketahui, libur nasional pada bulan Desember 2022 hanya tersisa satu yakni Natal yang jatuh pada hari Minggu (25/12/2022).
Baca Juga: Tips Hidup Membersihkan Pisau Berkarat hanya dengan Jeruk Nipis dan Garam, Nyesel Kalau Nggak Coba!
Ketetapan itu tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, serta Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 375 Tahun 2022, Nomor 1 Tahun 2022, dan Nomor 1 Tahun 2022 tentang Perubahan Atas Keputusan Bersama Menag, Menaker, Menteri PANRB Nomor 963 Tahun 2021, Nomor 3 Tahun 2021, Nomor 4 Tahun 2021, tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2022.Sementara itu, sama seperti Hari Natal 2022, libur tahun baru 2023 juga jatuh pada akhir pekan, tepatnya pada Minggu (1/1/2023).Nah, untuk mengahabiskan waktu libur natal dan tahun baru, intip tips hidup berburu tiket murah ibni.
Ternyata ada beberapa cara mudah untuk memperoleh harga tiket pesawat murah.Menurut data dari Airlines Reporting Corporation (ARC), penumpang kerap mendapatkan harga tiket pesawat yang murah, hampir 10 persen di bawah tarif rata-rata jika mereka membeli 50 hari sebelum penerbangan.Selain itu, beberapa tips hidup ini dapat coba demi meningkatkan peluang mendapatkan tiket pesawat murah dilansir dari Tribun Medan.1. Pilih Tiket Pesawat Pada Hari Selasa Tiket pesawat murah bisa kamu dapatkan pada hari Selasa. Pada hari Selasa, harga tiket pesawat akan lebih murah daripada biasanya.Jangan lupa untuk melakukan pemesanan di siang hari karena kamu bisa dapatkan potongan sebanyak 15-25 persen pada hari Selasa siang. Selain hari Selasa, kamu juga bisa dapatkan harga tiket pesawat murah pada hari Senin dan hari Minggu.Pada kedua hari ini, harga tiket akan lebih murah sekitar empat persen.Jadi kalau kamu ingin mendapatkan harga tiket yang lebih murah, jangan lupa untuk pesan di kedua hari ini, ya.
2. Pesan Tiket Di Tanggal KembarSaat tanggal kembar, kamu bisa dapatkan tiket pesawat murah, lo.Biasanya berbagai aplikasi dan situs layanan penerbangan menawarkan berbagai promo menarik saat tanggal kembar.Mulai dari diskon, potongan harga, dan penawaran harga yang lebih murah daripada hari biasanya.3. Pilih maskapai penerbangan yang tepatGuna mendapatkan tiket pesawat murah, pilihlah maskapai yang terkenal dengan harga tiket yang bersahabat. Jangan lupakan juga fasilitas yang ditawarkan.Meski harganya terjangkau, kamu juga harus perhatikan fasilitas maskapai yang tersedia dan pelayanan maskapai dari review penggunanya di media sosial maupun aplikasi pemesanan tiket.4. Manfaatkan situs atau aplikasi pemesanan tiketBiasanya situs-situs pencarian penerbangan menawarkan berbagai penawaran menarik seperti potongan harga.Lalu dengan menggunakan ini kamu juga bisa mengatur harga tiket pesawat untuk dapat tiket pesawat murah.Kamu bisa atur dari mulai hari penerbangan dan range harga tiket yang cocok buat kamu.5. Bandingkan harga tiketUntuk dapatkan tiket pesawat murah, coba gunakan lebih dari satu situs atau aplikasi untuk melihat perbandingan harga yang ditawarkan.Sebelum melakukan pemesanan tiket, kamu harus melakukan pengecekan harga tiket di beberapa aplikasi maupun situs layanan pemesanan tiket pesawat.Lalu pilihlah tiket dengan harga yang paling murah pada salah satu situs atau aplikasi yang kamu gunakan.
6. Berburu Tiket saat Tengah MalamCara dapat tiket pesawat murah lainnya yang bisa di coba adalah dengan berburu tiket penerbangan ketika malam hari.Khususnya, tengah malam mulai pukul 23.00. Hal ini karena mayoritas orang hanya memesan tiket dan belum menyelesaikan pembayaran. Jadi, situs atau aplikasi penerbangan akan melakukan pembatalan otomatis untuk pesanan pelanggan yang belum dibayar. Setelah pesanan yang tidak aktif dibatalkan, kamu pun bisa langsung melakukan pembelian.7. Lakukan penerbangan transitUntuk mendapatkan harga tiket pesawat murah, coba lakukan penerbangan transit atau yang biasa disebut dengan connecting flight. Tiket penerbangan transit lebih murah karena banyak maskapai yang mencari penumpang melalui proses transit ini agar seluruh maskapai terisi.Misalnya kamu ingin melakukan penerbangan dari Tokyo ke Australia. Daripada melakukan penerbangan langsung sampai ke Australia, kamu bisa lakukan transit ke Kuala Lumpur terlebih dahulu.
GridPop.ID (*)