GridPop.ID - Pernikahan Sarwendah dan Ruben Onsu adem ayem hingga saat ini.
Melansir dari laman kompas.com, Ruben Onsu dan Sarwendah Tan menikah pada 22 Oktober 2013.
Dari pernikahan itu Ruben Onsu dan Sarwendah dikaruniai 2 orang putri kandung.
Tak hanya itu, pasangan selebriti ini juga menjadikan Betrand Peto sebagai anak asuhnya.
Terbaru, Sarwendah sebagai ibu mengungkapkan pesan-pesannya kepada ketiga anaknya.
Saat menjadi bintang tamu Melaney Ricardo, Sarwendah menuturkan pesan-pesan untuk ketiga buah hatinya, agar bisa jadi pengingat di masa depan nantinya.
Sarwendah pun tak tahu sampai kapan ia bisa terus menemani dan melihat pertumbuhan anak-anaknya itu.
Namun, besar harapan Sarwendah agar dirinya beserta sang suami Ruben Onsu bisa menemani ketiga buah hatinya hingga menikah kelak.
Meski demikian, Sarwendah kini sudah menitipkan pesan untuk anaka-anaknya itu, Wendah pun tak kuasa menahan air matanya.
"Aduh, kalau ngomongin anak-anak," kata Sarwendah seperti dikutip dari laman tribunmedan.com.
"Ini belum (pesan) ke Thalia, belum ke semuanya, baru ke Onyo (panggilan Betrand Peto) loh. Udah terharu," tambah Melaney Ricardo.
Pemilik nama lengkap Sarwendah Tan itu kemudian menerangkan pesannya untuk Betrand Peto atau yang akrab disapa Onyo.
Sarwendah berpesan agar anak lelakinya itu dapat menjadi pribadi yang baik ke semua orang.
Meskipun Betrand bukan anak kandung Ruben dan Sarwendah, namun Betrand sangat diterima di keluarga itu.
Bahkan, Betrand mendapatkan fasilitas hingga kasih sayang yang sama dari Ruben dan Sarwendah sama seperti Thalia dan Thania.
Ruben pun sering kali marah jika ada orang yang mengusik anaknya itu.
Besar harapan Sarwendah kepada Betrand selaku kakak tertua, yang akan menjaga adik-adiknya kelak.
"Menjadi anak yang bisa baik ke semua orang dan tidak merugikan orang lain," ujar Sarwendah
Sarwendah juga mendoakan Onyo dapat mencapai cita-cita yang diharapkannya.
"Bisa sayang sama keluarga, adik-adiknya dan cita-citanya bisa tercapai," tambahnya.
Lalu saat ditanya pesannya untuk putri pertamanya, Thalia, Sarwendah menyebutkan putrinya itu memiliki sifat perfeksionis seperti dirinya.
"Thalia, dia itu lumayan perfeksionis kayak aku. Tapi aku bisa dealing dengan perfeksionisanku, dia belum," tutur Sarwendah.
"Takutnya orang yang perfeksionis itu, dia tidak bisa sampai ke satu titik dia (mau), dia stres," lanjutnya.
Kemudian Sarwendah mengingatkan jika tidak semua hal yang diinginkan dapat terjadi.
"Kadang enggak semua yang kita mau bisa kita dapetin. Jadi kadang kita bersyukur dan berusaha lagi aja," kata Sarwendah
"Jangan dipikirin, jangan distressin," sambungnya.
Wanita berusia 33 tahun itu turut menyampaikan harapannya pada anak bungsunya, Thania.
Ia berharap si Bungsu dapat membawa kebahagian kepada semua orang.
Saat disinggung soal Ruben Onsu, Sarwendah menuturkan jarang mengahabiskan waktu berdua dengan sang suami.
Mereka justru memilih meluangkan waktunya untuk berkumpul bersama ketiga anaknya.
Lantaran Sarwendah dan Ruben tak ingin melewatkan tumbuh kembang sang buah hati dan merasa akan ada waktunya mereka menghabiskan waktu berdua.
"Tapi saat aku sama ayah (panggilan Ruben Onsu) ternyata sama-sama kondisinya kurang baik, ayah selalu bilang 'Udah, pada saat masa tua kita bisa bareng-bareng, berdua terus'," ungkap Sarwendah.
"Ketika kondisi ayah kurang baik, aku kurang baik, terus aku mikir gini, 'Nanti kita masih bisa berdua bareng-bareng nggak ya?' Yaudah jalani ajalah" pungkasnya.
Seperti diketahui, kondisi Kesehatan Sarwendah dan Ruben Onsu memang dalam keadaan yang tidak baik.
Sarwendah sendiri mengidap penyakit kista di batang otak,sementara Ruben Onsu mengidap penyakit langka empty sella syndrome (ESS).
Kini, Sarwendah juga akan segera melakukan operasi, sedangkan Ruben Onsu masih harus terus rutin chek-up dan menjaga kesehatannya. GridPop.ID (*)