Find Us On Social Media :

Tips Hidup: 4 Bahaya Diare Rotavirus yang Bisa Sebabkan Kematian Jika Dianggap Enteng, Begini Pencegahannya

By Ekawati Tyas, Senin, 16 Januari 2023 | 05:02 WIB

Ilustrasi anak menderita diare rotavirus

GridPop.ID - Diare rotavirus yang dialami anak-anak merupakan salah satu penyakit yang tak boleh disepelekan.

Bukan tanpa alasan, diare rotavirus bisa berbahaya dan berpotensi menyebabkan kematian.

Ya, kemungkinan buruk tersebut bisa terjadi jika diare rotavirus tidak ditangani dengan tepat.

Apalagi bagi anak di bawah 2 tahun lantaran memiliki sistem daya tahan tubuh yang masih lemah.

Mengutip Antara via Kompas.com, dokter spesialis anak dr. Titis Widowati, Sp.A(K) menjelaskan, bahaya diare rotavirus pada anak bisa menyebabkan komplikasi yang menyerang organ di luar pencernaan.

“Banyak komplikasi di luar saluran pencernaan yang disebabkan rotavirus.

Jadi, pengobatan lebih sulit dan risiko kematiannya tinggi,” jelas dia di forum bincang-bincang Radio Kesehatan Mengenal Diare Rotavirus, Jumat (13/1/2023).

Di bawah ini bahaya diare rotavirus pada anak yang tidak boleh dianggap sepele.

Titis menjelaskan, kuman rotavirus memiliki racun yang bisa merusak sel-sel saluran cerna.

Bukan itu saja, virus ini juga bisa menembus peredaran darah.

Saat virus tersebut sudah menyebar ke aliran darah, penyakit ini dapat menyerang organ tubuh lain.

Baca Juga: Tips Hidup Sehat, Wanita Perlu Tahu Deretan Penyebab Miom, Kebiasaan Ini Ternyata Bisa Jadi Pemicu