Find Us On Social Media :

Duduki Peringkat Teratas Daftar Politisi Muda Tervokal 2022, Gibran Rakabuming Raka Kuasai Panggung Media Online

By Andriana Oky, Selasa, 17 Januari 2023 | 06:21 WIB

Gibran Rakabuming Raka

Sebut saja isu soal konser Dream Theater, G20, dan delegasi Trade, Industry, and Investment Working Group (TIIWG) G20.

Gibran pun sampai terjun langsung ke lapangan untuk mengecek langsung.

“Itu sebabnya, nama Gibran juga sering disebut-sebut sebagai calon gubernur DKI Jakarta, mengikuti jejak ayahnya,” kata Rustika.

Lantas bagaimana respon Gibran?

Menurutnya biar masyarakat yang menilai, termasuk ada tidaknya efek dari statusnya sebagai putra Jokowi.

"Warga saja yang menilai," terang Gibran.

"Aku biasa saja, di media sosial, aku unggah meme," tuturnya.

Baca Juga: Janji Penuhi Permintaan Putra Mahkota untuk Revitalisasi Keraton Surakarta, Gibran Rakabuming Raka Ungkap Syaratnya

Di posisi kedua diisi oleh menantu Jokowi, Bobby Nasution.

Melansir Kompas.com, Figur Bobby mewarnai pemberitaan media online Tanah Air dalam 37.170 berita.

Sedangkan, jumlah pernyataannya yang dikutip media mencapai 72.857. Rustika menjelaskan, kedekatan Bobby dengan Presiden Jokowi menjadi salah satu faktor yang membuat namanya sering diberitakan.

Namun, Bobby di-framing media dengan cukup baik atas berbagai aktivitas dan kebijakannya.

Posisi politisi muda Terpegah dan Tervokal 2022 ketiga diduduki Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman.

Andi tampil dalam 25.768 berita dan pernyataannya yang dikutip media mencapai 47.291.

GridPop.ID (*)

Baca Juga: Dinas ke UEA, Gibran Ajak Selvi Ananda Naik Pesawat Komersial Bukan Jet Pribadi, Segini Harga Tiket ke Dubai