Find Us On Social Media :

Biodata Artis Christine Hakim, Aktris Senior yang Trending di Twitter Usai Bintangi Serial Hollywood 'The Last of Us'

By Helna Estalansa,None, Kamis, 2 Februari 2023 | 07:02 WIB

Christine Hakim di The Last of Us

GridPop.ID - Biodata artis Christine Hakim ini pasti tengah dicari banyak orang.

Betapa tidak? Christine Hakim turut membintangi serial Hollywood berjudul The Last of Us.

Dalam serial The Last of Us, Christine Hakim diketahui menjadi seorang ilmuwan asal Indonesia.

Kemunculan aktris senior Chistine Hakim yang hanya sebentar di serial The Last of Us itu pun langsung memberikan dampak yang besar.

Lewat scene yang kurang dari 10 menit itu, Christine Hakim muncul bersama dengan aktor Indonesia lainnya, yakni Yayu Unru.

Christine Hakim memerankan Ibu Ratna, seorang ahli dalam studi jamur yang mengetahui soal wabah virus yang akan datang sehingga menyarankan seorang perwira militer (yang diperankan oleh Yayan) untuk mengebom kota yang tidak lain adalah Jakarta.

Kemunculan Christine Hakim dan Yayu Unru mendapat pujian dari netizen Indonesia.

"Jelas pas adegan bu christine hakim dongg akting doi keren bngt!! Horror nya dapet! "Siapa sih yg ga takut jd pertama yg tahu bahwa dunia akan kiamat?" Apalagi pas scene doi ketakutan meriksa mayat infeksi pertama," tulis akun ini.

"Standing applause untuk oma Christine hakim dalam scene ini, bukan hanya karena ada Indonesia yang scenenya yang indo banget tapi juga karena actingnya setdah ajegileeee," ujar netizen lain.

Bahkan, nama Christine Hakim sempat bertengger di trending Twitter Indonesia sesaat setelah penayangan episode 2 The Last of Us pada Senin (23/1/2023).

Profil Christine Hakim

Baca Juga: Artis Senior Ini Pasang Badan Balas Telak Nyinyiran Warganet, Tak Terima Reino Barack dan Syahrini Disebut Berbahagia Di Atas Penderitaan Luna Maya, Christine Hakim: Eh Netizen Jangan Sok Tahu, Dosaloh Menzalimi Orang!

Christine Hakim memiliki nama lengkap Herlina Christine Hakim.

Dia merupakan aktris keturunan Aceh dan Minangkabau yang tinggal dan tumbuh di Yogyakarta.

Dilansir dari laman Kompas.com (5/1/2023), Christine lahir di Kuala Tungkal, Jambi pada 25 Desember 1956.

Mulanya, Christine bercita-cita untuk menjadi seorang arsitek atau psikolog.

Akan tetapi, mimpi Christine itu berubah setelah Teguh Karya menemukan bakat akting dalam dirinya.

Perjalanan karier Christine Hakim

Dilansir dari The Week in Asia, Christine Hakim mengawali debut kariernya di Industri perfilman pada 1973.

Saat itu, dia membintangi film Cinta Pertama garapan mendiang sutradara Teguh Karya.

Peran itu membuatnya memenangkan Penghargaan Citra untuk kali pertamanya dari Festival Film Indonesia, dalam nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik.

Capaian tersebut membuat Christine memantapkan hati untuk menekuni profesi aktris.

Hingga saat ini, Christine merupakan artis Indonesia dengan koleksi Piala Citra terbanyak.

Baca Juga: Christine Hakim Terkejut Lihat Wajah Reino Barack Saat Menikahi Syahrini di Jepang

Dia berhasil memenangkan 5 Piala Citra dari kategori Pemeran Utama Perempuan Terbaik dan 4 dari kategori Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik.

Di dunia perfilman, Christine juga sempat menjajal menjadi produser.

Film Daun di Atas Bantal karya sutradara Garin Nugroho adalah film pertama Christine sebagai seorang produser.

Selain itu, ada juga film Pasir Berbisik yang diproduseri oleh Christine.

Kiprahnya di dunia perfilman membuat Christine dianugrahi penghargaan Lifetime Achievement dalam FFI 2016.

Dua kali bintangi film luar

Sebelum membintangi The Last of Us, Christine Hakim juga pernah muncul di film Eat Pray Love yang mengambil latar di Bali, Indonesia.

Saat itu, Christine beradu akting dengan Julia Roberts.

Dengan kata lain, serial The Last of Us menjadi produksi Hollywood kedua yang pernah dibintangi oleh Christine.

Jadi juri di Festival Film Cannes 2002

Pencapaian besar Christine Hakim di dunia perfilman adalah ketika menjadi juri kehormatan dalam Selection Officielle "Feature Films" dalam Festival Film Cannes 2002.

Baca Juga: Biodata Artis Emma Myers, Pemeran Enid di Serial Wednesday yang Ngaku Sudah 5 Tahun Ngefans Berat SEVENTEEN

Saat itu, Christine menjadi orang Indonesia pertama yang mendapatkan kesempatan menjadi juri bersama sineas dunia, seperti David Lynch, Sharon Stone, dan Michelle Yeoh.

Film dan serial web

Dikutip dari Kompas.com (5/1/2023), berikut daftar panjang film dan serial yang dibintangi oleh Christine Hakim:

1. Filmografi

2. Serial Web

3. Sinetron

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Profil Christine Hakim, Aktris Indonesia yang Kembali Bersinar berkat "The Last of Us""

Baca Juga: Biodata Artis Adinia Wirasti, Dikritik Kurang Terkenal Main di Serial 'Mendua', sang Aktris Beri Respon Menohok

(*)