Find Us On Social Media :

Kris atau Kyuris? Begini Cara Penyebutan QRIS yang Benar Menurut Bank Indonesia

By Lina Sofia, Sabtu, 4 Februari 2023 | 12:02 WIB

Cara penyebutan QRIS yang benar

GridPop.ID - Jangan sampai salah lagi, tenyata begini cara penyebutan QRIS yang benar.Beberapa hari ini, media sosial tengah digemparkan dengan penyebutan QRIS.

Banyak dari masyarakat melafalkannya dengan menyebut 'kyuris'.

Atas perdebatan tersebut, Gubernur Bank Indonesia memberikan cara penyebutan QRIS yang benar.Mengutip artikel Kompas.com, Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) merupakan sistem pembayaran yang saat ini mulai menjamur digunakan. Maraknya penggunaan QRIS tentu senada dengan semakin berkembangnya aplikasi dompet digital hingga mobile banking.Melalui QRIS pengguna lebih praktis melakukan berbagai transaksi. Masyarakat juga lebih dimudahkan dengan pembayaran non-tunai bahkan tak jarang mendapatkan berbagai promo atau cashback. Bagi pelaku bisnis QRIS menjadi daya tarik tersendiri. Mereka yang menyediakan QRIS dalam sebuah bisnisnya memudahkan pelanggannya dapat memilih metode pembayaran yang diinginkan. Beragam keuntungan QRIS membuat para pelaku usaha mulai menyediakan sistem pembayaran satu ini. Baca Juga: Bisa Digunakan untuk Transaksi Non Tunai, Begini Cara Daftar QRIS GoPay untuk Pelaku UMKM

Lantas apa definisi QRIS selengkapnya? berikut ringkasan penjelasannya.Lantas mana pelafalan yang benar, kyuris atau kris?Melansir artikel Tribun Jakarta yang dikutip dari Bank Indonesia, QRIS adalah kepanjangan dari Quick Response Code Indonesia Standart yang merupakan penyatuan berbagai macam QR dari Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP) dengan QR Code.Dikembangkan oleh industri sistem pembayaran bersama Bank Indonesia (BI), QR Code menjadikan transaksi dilakukan dengan mudah, cepat, dan aman.Adapun saat ini, QRIS dapat digunakan untuk melakukan pembayaran dari penyelenggara manapun baik bank maupun nonbak.QRIS juga bisa digunakan sebagai metode pembayaran di toko, pegadang, warung, parkir, tiket, hingga donasi yang berlogo QRIS.Terkait dengan pelafalannya sendiri, Bank Indonesia telah memberikan sosialisasi.Melalui akun Instagram resmi @bank_indonesia, terdapat video tentang pelafalan QRIS menurut kaidah ejaan dalam Bahasa Indonesia.Awal dari postingan tersebut dengan menanyakan beberapa orang soal pelafalan membaca QRIS.

Lebih dari lima orang membaca QRIS sebagai 'kyuris'.Namun, Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo menjelaskan bahwa 'kyuris' bukanlah pelafalan yang tepat.Baca Juga: Harga Sembako Beras Paling Murah Rp 9.400 dan Bisa Bayar Pake QRIS, Dijamin Kualitasnya Bersaing!

Ia pun mengimbau, untuk masyarakat melafalkan QRIS dengan 'kris'."Nah kalau para sobat rupiah ingin bayar-bayar apa saja agar cepat, mudah, murah, aman, dan andal, ya tinggal scan aja KRIS.""Bukan kyuris lho. Ingat kris bukan kyuris," ujar Perry Warjiyo, dalam unggahan Bank Indonesia, Jumat (27/1/2023).

Baca Juga: Bisa Digunakan untuk Transaksi Non Tunai, Begini Cara Daftar QRIS GoPay untuk Pelaku UMKM

GridPop.ID (*)