Find Us On Social Media :

Sanksi Berat Menghantui, Oknum Perawat yang Buat Jari Bayi Putus Kini Dinonaktifkan dan Diproses Komite Medis

By Lina Sofia, Senin, 6 Februari 2023 | 16:32 WIB

Nasib oknum perawat yang buat jari kelingking bayi terputus, kini dinonaktifkan

Tak hanya menonaktifkan DN, pihak RS juga meminta maaf kepada keluarga bayi tersebut karena kejadian ini.

Sebagai bentuk permintaan maaf, AR yang sudah menjalani operasi ini dipindahkan dari ruang perawatan yang sebelumnya kelas III menjadi VIP.

Di ruangan VIP pun, AR diawasi langsung oleh 3 perawat dan dokter untuk memantau perkembangannya.

Atas insiden ini, pihak rumah sakit berharap kepada keluarga untuk dapat diselesaikan secara kekeluargaan.

“Kami juga sudah minta maaf kepada keluarga korban,” ujar dia.

Insiden ini pun membuat orangtua korban melaporkan sang perawat ke polisi.

Laporan tersebut pun diterima petugas dengan No LP/B/273/2023/SPKT/Polrestabes Palembang/ Polda Sumatera Selatan.

Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Mokhamad Ngajib mengatakan, sudah ada 7 orang yang diperiksa termasuk oknum perawat tersebut.

"Saat ini Sudah ada tujuh orang yang diperiksa termasuk perawatnya," ujarKombes Pol Mokhamad Ngajib saat melansir Tribunsumsel.com, Minggu (5/2/2023).

Diketahui, orang tua korban sudah membuat laporan polisi atas kelalaian yang dilakukan seorang perawat berinisial DN kepada anaknya pada hari Sabtu (4/2/2023).

Menurut polisi, hingga kini pihaknya masih menggali keterangan sejumlah saksi dan mengumpulkan bukti-bukti.

Baca Juga: BEJAT! Perawat Lecehkan Rekan Sejawat saat Bertugas, Korban Beberkan Fakta Mencengangkan: Dia Bilang Bentar Aja