Find Us On Social Media :

Tak Hanya Sekadar Ibadah Sunnah, Berikut Manfaat Puasa Rajab yang Bisa Didapat, Ganjarannya Luar Biasa!

By Lina Sofia, Rabu, 1 Maret 2023 | 14:32 WIB

Manfaat puasa Rajab

GridPop.ID - Manfaat puasa Rajab jika kita melakukannya, bisa panen pahala dalam sehari.

Menjadi salah satu ibadah sunnah yang dianjurkan untuk umat islam, ini manfaat puasa Rajab yang bisa kita dapatkan.

Bagi umat Islam, puasa Rajab salah satu bentuk ibadah sunnah yang mendatangkan keutamaan berlimpah bagi siapa yang menjalankannya.

Mengutip artikel Kompas.com, pengajar Pondok Pesantren Ibnu Masud Ustazah Khafidoh Kurniasih menjelaskan, puasa Rajab merupakan puasa sunah yang dilaksanakan selama bulan Haram.

Bulan Haram dalam Islam terdiri dari Rajab, Dzulqaidah, Dzulhijjah, dan Muharram.

"Bulan Rajab adalah salah satu dari empat bulan Haram yang dikenal dalam Islam. Bulan-bulan Haram yang diistimewakan oleh Allah yang didalamnya amal saleh dilipat gandakan," jelasnya, saat dihubungi Kompas.com pada Senin (23/1/2023).

Fifi, sapaan akrabnya, mengatakan bahwa ada perdebatan di kalangan ulama mengenai anjuran puasa Rajab sebagai ibadah sunah umat Islam.

Hal ini karena beredar banyak dalil meragukan dan palsu mengenai puasa tersebut.

"Kalaupun kita mengabaikan dalil yang meragukan, puasa Rajab tetap menjadi sunah sesuai dalil kesunahan memperbanyak amal salih di bulan Haram," ungkapnya.

Lantas, apa saja manfaat puasa Rajab?

Dilansir artikel Cewekbanget.ID, Ustaz Imam Muhammadiyah melalui sebuah acara yang diadakan oleh Pemerintah Provinsi Jateng menjabarkan apa-apa saja yang bisa kita dapat dari melaksanakan puasa Rajab.

Baca Juga: Bikin Tubuh Bersih Luar Dalam, Ketahui Manfaat Puasa Bagi Kesehatan