Find Us On Social Media :

Dimulai 7 Maret Habis Magrib, Berikut Bacaan Doa dan Dzikir yang Bisa Diamalkan di Malam Nisfu Syaban

By Lina Sofia, Selasa, 7 Maret 2023 | 18:02 WIB

Malam Nisfu Syaban

GridPop.ID - Bacaan doa dan dzikir yang dapat diamalkan di malam Nisfu Syaban.

Malam Nisfu Syaban adalah malam pada pertengahan bulan Syaban atau malam tanggal 15 Syaban, ini bacaan doa dan zikir yang dapat diamalkan.

Pada tahun ini malam Nisfu Syaban jatuh pada Selasa, 7 Maret 2023 hingga Rabu, 8 Maret 2023, berikut bacaan doa dan zikirnya.

Dikutip artikel Kompas.com dari nu.or.id, malam Nisfu Sya'ban, termasuk malam yang sangat penting bagi umat Islam di seluruh dunia.

Malam tersebut adalah malam yang sangat istimewa yang dalamnya terkandung pelbagai kebaikan.

Berdasarkan kitab Qut al-Qulub karya Al-Imam Abu Thalib al-Makki, bahwa para sahabat Nabi memberikan perhatian lebih saat malam Nisfu Sya’ban, dengan mengisi pelbagai amal ibadah, dan memperbuat kebajikan.

Sebab pada malam tersebut mengandung pelbagai keistimewaan di banding malam-malam lain.

Dalam sebuah hadits Rasulullah menjelaskan kemuliaan dari malam Nisfu Sya’ban yang dimanfaatkan oleh kalangan sahabat untuk berdoa dan meminta ampunan pada Allah.

Sebab karena kesucian malam nisfu Sya’ban tersebut, Allah menurunkan rahmatnya pada orang yang memohon ampunan pada-Nya.

Malam nisfu Sya’ban adalah malam penuh ampunan [malam lailu ghufran].

Untuk itu, seyogianya pada malam tersebut orang-orang yang merasa dirinya penuh dengan noda dosa dan keburukan, bertaubat kepada Allah.

Baca Juga: Kabar Gembira Jelang Ramadhan 2023, Pemerintah Bakal Saluran Bansos Selama 3 Bulan ke Depan, Berikut Daftar Penerimanya