Find Us On Social Media :

Jualan Pecel Ayam Demi Bertahan Hidup Usai Stroke, Pemain Sinetron TOP Ini Hidup Sebatang Kara Pasca Berpisah dari Istri

By Ekawati Tyas, Rabu, 8 Maret 2023 | 14:17 WIB

Kabar terbaru Fahmi Bo, pemeran Tajudin di sinetron TOP.

GridPop.ID - Publik tentu sudah tak asing lagi dengan pemain sinetron Fahmi Bo.

Kabar terbaru Fahmi Bo membuat publik terkejut.

Melansir Tribun Seleb, Fahmi Bo kini menyambung hidup dengan berjualan pecel ayam.

Sebagaimana diketahui bahwa Fahmi Bo terkenal berkat perannya di Sinetron Lupus (1995-1997) serta Tajudin di Sinetron Tukang Ojek Pengkolan (TOP).

Sejak menderita stroke pada 2018, Fahmi Bo menepi dari dunia hiburan dan pilih berjualan pecel ayam demi menyambung hidup.

Beruntungnya kesehatan Fahmi Bo semakin membaik, ia pun tetap menjalankan warung pecel ayam bersama sang rekan.

Fahmi mengatakan bahwa roda kehidupannya kini sedang berputar.

"Gue sudah merasakan ada di titik rendah, lalu naik lagi," kata Fahmi Bo di Studio TransTV, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (7/3/2023).

Kini ia hanya ingin terus berusaha agar roda kehidupannya terus berputar.

"Kalau syuting sinetron terikat waktu, sekarang (jualan pecel ayam) ada santainya karena kondisi lagi kurang sehat dan belum berani syuting lagi," ucap Fahmi Bo.

Jika memaksakan diri untuk syuting lagi, Fahmi khawatir kesehatanya akan kembali menurun.

Baca Juga: Biodata Artis Faradina Tika, Pemeran Mimin Driver Ojol di Sinetron Tukang Ojek Pengkolan, Ternyata Mantan DJ

"Kalau syuting lagi, gue takut mengecewakan banyak orang," kata Fahmi Bo.

Fahmi kini juga tinggal sendirian di kontrakan pasca berpisah dari sang istri.

"Sekarang sendiri dan ngekos," ucap Fahmi Bo yang bercerai dari istrinya setelah terserang stroke.

Meski kini tinggal sendirian, tapi ia tetap tegar menjalani hidup.

Pun ia tetap bersyukur meski hanya membantu temannya berjualan pecel ayam yang hasilnya tidak sebesar seperti saat masih syuting sinetron.

Melansir Kompas.com, Fahmi menceritakan saat ini giliran kakinya terasa sakit.

"Kakinya udah kayak kaku gitu, enggak berasa.

Katanya sih asam urat, gula juga," kata Fahmi dikutip dari YouTube Pagi Pagi Ambyar Transtv.

Kondisi Fahri yang tak sehat seperti dulu harus dilalui sendirian.

Dua tahun lamanya ia tinggal sendirian tanpa istri dan kedua anaknya.

"Sendirian, di kosan," ujar Fahmi.

Baca Juga: Biodata Artis Davina Karamoy, Pemeran Gisel dalam Sinetron Tukang Ojek Pengkolan, Punya Kakak dan Adik Kembar

"Saya enggak mau keluar rumah, cuma dia nyuruh," sambungnya.

Selain tak tinggal seatap dengan keluarganya, Fahmi Bo kesulitan menjalin komunikasi dengan istri dan anak bungsunya.

Beruntungnya, ia masih bisa menjalin hubungan dengan anak sulungnya.

"Kalau yang besar, suka main (ke kos), (yang kecil) udah hampir setahun lebih (enggak ketemu)," kata Fahmi Bo.

"Saya kurang tahu (alasannya), mungkin dia (si bungsu) menilai saya apa, saya juga kurang tahu. Ya saya juga berusaha enggak mau seperti ini, tapi keadaan yang mengharuskan begini," lanjutnya.

Sejujurnya, ia ingin kembali ke rumah dan tinggal bersama keluarga kecilnya.

"Saya ada begitu (ingin pulang ke rumah), dan cerita sama anak saya yang besar, dia juga menyarankan pulang," ucap Fahmi Bo.

"Tapi saya mikir, dia masih mau nerima saya enggak? Sampai sekarang aja untuk berhubungan komunikasi udah enggak ada," lanjutnya.

Ia menerangkan bahwa kini belum bisa rutin mengirim uang lantaran tidak bekerja.

"Sebenarnya belum terjadi apa-apa sih, cuma kita pisah rumah aja, jadi untuk resminya (cerai) belum," kata Fahmi Bo.

"Sebenarnya saya enggak pernah mau kayak begini, saya enggak pernah berucap apa-apa (soal talak). Amit-amit," imbuhnya.

Baca Juga: Dikenal Sederhana, Ini Sosok Pemeran Haji Murod di Sinetron TOP yang Meninggal Dunia, Naik Busway ke Lokasi Syuting

GridPop.ID (*)