GridPop.ID - Belakangan ini nama Alshan Ahmad tengah ramai diperbincangkan publik.
Sepupu Raffi Ahamd ini dituding menghamili Nissa Asyifa yang merupakan mantan kekasihnya.
Tak berhenti sampai disitu, muncul kabar jika Alshad Ahmad dan Nissa Asyifa malah sudah pernah menikah dan bercerai.
Dilansir dari akun akun Twitter @tanyakanrl pada Selasa (21/3/2023) via Grid.ID beredar foto yang berisi kabar perceraian ini.
Permohonan talak cerai ini memiliki nomor perkara 5361/Pdt.G/2022/PA.Badg.
Terkait kabar ini pihak Panitera PA Bandung, Dede Supriadi pun membenarkannya.
Dede Supriadi membenarkan adanya sidang perkara dengan klasifikasi cerai talak atas nama Alshad Kautsar Ahmad yang terdaftar di PA Bandung.