Find Us On Social Media :

6 Tips Obati Sinusitis Gunakan Bahan yang Ada di Rumah, Wajib Dicoba!

By Luvy Octaviani, Kamis, 6 April 2023 | 07:45 WIB

ilustrasi sinusitis

GridPop.ID - Penderita sinusitis tentu sangat terganggu jika sedang kambuh.

Dilansir dari laman kompas.com, sinusitis adalah kondisi umum yang didefinisikan sebagai infeksi hidung atau peradangan pada sinus paranasal.

Meskipun tidak nyaman dan menyakitkan, sinusitis dapat pulih tanpa bantuan medis.

Namun, Anda tetap harus berkonsultasi dengan dokter jika mengalami gejala sinusitis yang parah dan berkelanjutan.

Sinusitis dapat terjadi secara akut atau kronis akibat virus, bakteri, jamur, alergi, dan reaksi autoimun.

Bagi penderita penyakit ini harus tahu 6 tips obati sinusitis gunakan bahan yang ada di rumah berikut ini.

Dilansir dari sonora.id dalam program Health Corner di Radio Sonora FM, Dokter Santi dari Medical Centre Kompas Gramedia menyatakan bahwa sinusitis bisa diobati dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah.

1. Obat anti nyeri

“Kalau pengobatan di rumah, pakai paracetamol boleh, mau pakai ibuprofen boleh, untuk anti nyerinya,” jelas Dokter Santi.

Baca Juga: Penyakitnya Sudah Kronis! Inilah Penyebab Ashanty Mendadak Harus Dilarikan ke Rumah Sakit

Obat anti nyeri agaknya penting bagi penderita sinusitis karena rasa tidak nyaman kerap kali bersumber pada rasa nyeri di berbagai titik pada wajah hingga kepala.

2. Obat hidung tersumbat