Semakin lama waktu yang dibutuhkan darah haid keluar dari tubuh, semakin lama pula darah teroksidasi dan semakin berubah menjadi hitam.
- Benda Asing Tersangkut di Dalam Vagina
Terkadang kondisi tersebut menunjukkan adanya benda asing yang tersangkut di vagina, misalnya tampon yang terlupakan.
Benda lain yang mungkin tersangkut di dalam vagina yaitu kondom, mainan seks, dan alat kontrasepsi.
Seiring berjalannya waktu, benda asing yang tersangkut tersebut dapat mengiritasi lapisan vagina dan memicu infeksi.
Selain darah menstruasi hitam, infeksi tersebut dapat menyebabkan gejala lain, seperti:
- Keputihan dengan bau yang tidak sedap
- Ketidaknyamanan atau gatal di dalam atau di sekitar vagina
- Ruam atau pembengkakan pada area genital
- Demam
- Kesulitan buang air kecil dan Nyeri panggul atau perut
Baca Juga: 3 Bahaya Bercinta Saat Haid, Wanita Berisiko Terkena Penyakit Ini
- Darah Haid yang Tertahan
Saat darah menstruasi tidak dapat meninggalkan saluran vagina dan memenuhi vagina, maka darah haid kemungkinan akan berwarna hitam.
- Kanker Serviks
Penyebab warna darah haid hitam saat menstruasi selanjutnya yaitu kanker serviks.
Terlebih jika dikombinasikan dengan terjadinya pendarahan usai berhubungan seks atau di periode haid.