Find Us On Social Media :

Simak Tips Puasa Sambil Menurunkan Berat Badan Menurut Ahli, Momen Sahur Jadi Kunci Suksesnya!

By Veronica S,Grid., Sabtu, 8 April 2023 | 19:17 WIB

Jika ingin menurunkan berat badan ketika menjalani puasa Ramadan seperti sekarang ini, alangkah baiknya memperhatikan beberapa hal.

GridPop.ID - Tak sedikit orang yang memanfaatkan momen puasa Ramadan untuk menurunkan berat badan.

Momentum bulan puasa Ramadan bagi sebagian orang bukan hanya sekadar menjalankan perintah agama saja.

Jika ingin menurunkan berat badan ketika menjalani puasa Ramadan seperti sekarang ini, alangkah baiknya memperhatikan beberapa hal.

Waktu makan yang lebih sedikit dibandingkan dengan hari biasa dianggap bisa mengurangi jumlah asupan kalori.

Faktanya, banyak orang yang justru bertambah berat badan.

Hal itu terjadi karena kita menerapkan pola makan yang berlebihan selama berpuasa.

Dijelaskan oleh dr. Juwalita Surapsari Sp.G.K, M.Gizi, pola makan yang baik untuk berpuasa sambil menurunkan berat badan diawali dari saat sahur.

"Ketika memulai puasa, kita harus yakin bahwa 'bahan bakar' sudah cukup supaya perfomance kerja tidak menurun karena sedang berpuasa," kata Juwalita saat menjadi narasumber dalam acara Sehat Yuk Live bersama Kompas.com (31/3/2023).

Untuk pilihan makanannya, ia merekomendasikan karbohidrat kompleks seperti nasi merah atau oat yang tidak hanya membuat perut kenyang lebih lama, tetapi juga tinggi serat.

Baca Juga: Aura Kasih Selektif Terima Tawaran Syuting, Ogah Lakukan Adegan Vulgar Demi Sosok Ini