Find Us On Social Media :

6 Cara Mengatasi Hidung Mampet Secara Ampuh, Salah Satunya Santap Makanan yang Berkuah

By Veronica S,Grid., Kamis, 11 Mei 2023 | 06:17 WIB

Tak perlu khawatir, ada banyak cara mengatasi hidung mampet yang bisa dilakukan di rumah saja.

GridPop.ID - Hidung mampet tak hanya dialami ketika sedang diserang flu berat atau batuk pilek.

Seringnya, hidung mampet menyerang salah satu lubang hidung dalam waktu beberapa jam.

Tak perlu khawatir, ada banyak cara mengatasi hidung mampet yang bisa dilakukan di rumah saja.

Hidung mampet disebabkan oleh berbagai hal, mulai dari posisi tidur yang miring, deviasi septum nasal, hingga inflamasi dan polip hidung.

Untuk lebih jelasnya, ketahui penyebab hidung mampet sebelah dan cara mengatasinya berikut ini.

Penyebab hidung mampet sebelah

Dilansir dari Cleveland Clinic, ada beberapa penyebab hidung mampet sebelah, seperti:

Baca Juga: Temukan Bekas Cupang di Leher, Ibu Syok Anak Gadisnya Sudah Tak Perawan dan Kerap Bercinta dengan Banyak Pria

Hidung biasanya akan mampet sebelah dalam empat hingga enam jam. Setelah itu, lubang hidung di sebelahnya akan bergantian menjadi mampet.

Ketika seseorang mengalami deviasi septum atau inflamasi, hidung yang mampet sebelah akan lebih parah.

Namun, hidung biasanya akan mengeluarkan ingus atau nanah jika terdapat benda asing di dalam lubang hidung.

Cara mengatasi hidung mampet sebelah

Menurut WebMD, ada beberapa cara mengatasi hidung mampet sebelah yang bisa dicoba, seperti:

1. Mencuci hidung dengan larutan saline menggunakan irigasi nasal atau neti pot, yang berbentuk seperti teko kecil dengan moncong yang lebih panjang, sehingga mukosa bisa lebih encer dan keluar dari hidung

2. Menuangkan air panas di wadah besar atau baskom dan menghirup uap yang keluar dengan meletakkan kepala di atasnya dan menutup kepala dengan menggunakan handuk

Baca Juga: Bosan Berhubungan Intim di Ranjang? Mending Coba deh 5 Lokasi Seks Menantang Berikut Ini, Dijamin Bisa Tingkatkan Andrenalin

3. Makan makanan yang berkuah, seperti sup ayam

4. Menggunakan bioelectronic sinus device yang bisa digunakan untuk mengurangi nyeri pada sinus dan melegakan hidung tersumbat

5. Mengonsumsi obat dekongestan untuk mengurangi pembengkakan pada pembuluh darah di hidung sehingga bisa bernapas dengan lega

6. Menggunakan produk yang mengandung peppermint, seperti balsam dan obat batuk, atau minum secangkir teh peppermint

Beberapa cara tersebut bisa dicoba untuk melegakan hidung yang tersumbat jika gejala yang muncul belum sampai dua minggu.

Jika sudah lebih dari itu, penyebab hidung mampet sebelah bisa jadi merupakan infeksi bakteri yang perlu segera diatasi secara medis.

Hindari melakukan diagnosis pribadi dan segera ke dokter sehingga bisa mendapatkan perawatan serta pengobatan yang tepat.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Penyebab Hidung Mampet Sebelah dan Cara Mengatasinya"

GridPop.ID (*)