GridPop.ID - Rupanya penting menjadwalkan waktu hubungan intim, terlebih bagi pasutri yang sibuk bekerja.
Pasalnya sering kali hubungan intim menjadi terganggu lantaran pasutri kadung sibuk dengan aktivitas masing-masing.
Alhasil hubungan intim dikesampingkan.
Padahal ada banyak manfaat bercinta bagi pasangan suami istri.
Melansir Serambinews.com, manfaat tersebut antara lain menurunkan tekanan darah, mengurangi rasa sakit termasuk saat PMS, meningkatkan kesehatan jantung, meningkatkan kualitas tidur, serta mencegah kanker prostat.
Dengan banyaknya manfaat bercinta tersebut, sayang jika pasutri melewatkannya.
Mengutip Kompas.com, para ahli beranggapan bahwa menjadwalkan hubungan intim bukan hal yang buruk dan berperan penting bagi pasangan yang sama-sama sibuk bekerja hingga mengurus anak.
- Mengarahkan Waktu Berhubungan Intim yang Tepat
Tak jarang pasangan yang sibuk dengan aktivitasnya sampai melupakan hubungan intim hingga berminggu-minggu.
Padahal hal tersebut akan membuat suami maupun istri merasa diabaikan dan bahkan kesal dari waktu ke waktu hingga memunculkan masalah rumah tangga.
Pekerja sosial klinis Robert Taibbi dalam sebuah artikel untuk Psychology Today menerangkan tentang seks terjadwal yang dapat membantu pasangan mengatasi masalah dalam rumah tangga yang kerap mengganggu keintiman.
Baca Juga: Erat Dikaitkan Azab saat Hubungan Intim, Begini Cara Mengatasi Gancet dengan Aman dan Minim Risiko