Find Us On Social Media :

Sampaikan Kritik Terhadap Pemkot Jambi, Siswi SMP Dilaporkan ke Polisi hingga Kisahnya Viral di TikTok

By Ekawati Tyas, Selasa, 6 Juni 2023 | 17:15 WIB

Siswi SMP di Kota Jambi kritik Pemkot tapi justru dilaporkan ke polisi hingga viral di TikTok.

GridPop.ID - Seorang siswi SMP di Kota Jambi kritik Pemkot hingga viral di TikTok, kini justru dilaporkan ke polisi.

Kritik berujung laporan polisi belakangan kerap terjadi di Tanah Air.

Melansir Kompas.com, seorang siswi SMP di Kota Jambi melakukan kritik terhadap Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi hingga dilaporkan ke polisi.

Semua berawal dari sejumlah unggahan TikTok @fadiyahalkaff.

Siswi SMP tersebut protes aktivitas sebuah perusahaan yang telah merusak rumah sang nenek.

Fadiyah Alkaff membuat sejumlah video yang mengkritik Wali Kota Jambi, Syarif Fasha.

Pun ia mengkritik sebuah perusahaan lantgaran diduga telah melanggar Perda Nomor 4 Tahun 2017 tentang Angkutan Jalan.

Pelanggaran Pemkot Jambi dan perusahaan tersebut, menurut Fadiyah Alkaff, usai penandatanganan nota kerja sama lewat surat 02/PKS/HKU2019.

"Saya menyuarakan untuk keadilan nenek saya, seorang pejuang kemerdekaan RI yang dizalimi."

"Rumah dan sumurnya dirusak berkali-kali oleh perusahaan China yang bekerja sama dengan Pemkot Jambi yang tidak bertanggung jawab ini," ujar Fadiyah Alkaff dalam salah satu videonya.

Ia berujar bahwa hampir 10 tahun Pemkot Jambi memberi izin truk betonase 20 ton lebih melewati jalan warga hingga membuat rumah sang nenek rusak.

Baca Juga: Viral di TikTok, Apa sih Arti Kata OMG yang Sering Dipakai Kids Zaman Now?