Find Us On Social Media :

Jangan Buru-buru Dijual ke Tukang Loak, Begini Cara Mengatasi Kipas Angin yang Tak Kunjung Dingin

By Ekawati Tyas, Sabtu, 10 Juni 2023 | 14:45 WIB

Cara mengatasi kipas angin yang tak lagi dingin.

- Bersihkan menggunakan Pasir atau Garam

Cara kedua ini sangat cocok membersihkan debu dan kotoran yang menempel pada baling-baling kipas berbentuk kotak, kipas jendela, atau kipas alas.

Langkah pertama yakni ambil selembar kertas.

Kemudian letakkan kipas di atasnya dengan arah baling-baling ke bawah atau ke atas.

Langkah kedua, tuangkan pasir bersih dan kering atau garam melalui panggangan.

Dengan begitu pasir atau garam akan melewati bilah kipas membersihkan debu dan jatuh ke kertas.

- Es Batu

Sesaat sebelum tidur, isi ember dengan es batu, baik yang dibeli di toko maupun dibuat sendiri menggunakan cetakan di dalam freezer.

Lalu letakkan ember di depan kipas angin dan tunggu sejenak hingga ruangan menjadi dingin.

Udara yang diembuskan kipas angin akan mengenai es sehingga menurunkan suhu udara.

Pun udara dingin juga akan beredar di sekitar ruangan dan tetap seperti ini hingga es mencair dan membuat ruangan dingin.

Baca Juga: 6 Cara Mengatasi Warna Kulit Tidak Merata yang Bisa Kamu Coba, Dijamin Murah Karena Cuma Modal Bahan Alami Ini