Find Us On Social Media :

Hamil Padahal Sudah Pakai Kondom Saat Hubungan Intim? Kenali 7 Penyebabnya Berikut Ini

By Luvy Octaviani, Minggu, 25 Juni 2023 | 19:31 WIB

ilustrasi enggunaan kondom saat melakukan hubungan intim

Kondom harus pas seperti beanie, bukan topi mandi. Buka gulungan kondom secara perlahan dan mulai diletakkan di kepala penis.

Setelah itu pegang bagian ujung kondom yang berbentuk seperti dot, lalu gunakan tangan lain untuk memakaikan kondom ke penis.

Pastikan tidak ada gelembung udara. Apabila ingin menggunakan pelumas, bisa dipakai di dalam atau di luar kondom.

Lalu jika sisi kondom yang dipakaikan ke penis ternyata salah, maka sebaiknya buang kondom dan gunakan yang baru.

6. Melepas

Setelah ejakulasi, penis harus langsung ditarik keluar dari vagina. Sambil mengeluarkan, laki-laki harus memegang kondom di bagian ujung dan pangkal penis.

Ini mencegah kondom terlepas dari penis atau tersangkut di vagina. Jika penis sudah keluar sepenuhnya dari vagina, tarik kondom secara perlahan. Berhati-hatilah agar air mani tidak tumpah.

Setelah lepas, ikat ujung kondom agar air mani tidak keluar. Kemudian langsung buang, jangan malah menyiramkan air mani.

7. Pakai yang baru

Seperti yang dikatakan sebelumnya, setelah ejakulasi kondom harus dilepas. Apabila masih ingin terus melanjutkan sesi bercinta, gunakan kondom yang benar-benar baru.

Cara pemakaiannya disesuaikan dengan yang telah dijelaskan sebelumnya.

Baca Juga: Mengapa Hubungan Intim Bisa Terasa Menyakitkan? Ternyata Kondisi Inilah yang Jadi Alasannya