Arti Kata Otoke yang Viral di TikTok, Ternyata Bahasa Korea
GridPop.ID - Banyak yang belum tahu arti kata Otoke atau Eotteoke yang saat ini sedang viral di TikTok.
Ya, kata Otoke belakangan ini viral di TikTok.
Banyak yang menggunakan kata Otoke di media sosial.
Lantas apa sebenarnya arti kata Otoke?
Mengutip Tribun Trends, kata tersebut berasal dari bahasa Korea.
Seperti diketahui banyak kata dari bahasa Korea yang digunakan di Indonesia.
Penyebabnya tak lain dan tak bukan karena budaya K-Pop hingga K-Drama yang banyak digemari.
Maka dari itu, tak heran jika beberapa kata dari bahasa Korea turut digunakan anak muda Indonesia.
Salah satunya yakni kata Otoke.
Pengertian Otoke/Eotteoke
Secara bahasa arti Eotteoke (atau yang sering disebut Otoke) adalah "Bagaimana ini".