GridPop.ID - Pasangan suami istri tentu saja melakukan hubungan intim untuk memproduksi keturunan.
Tak hanya itu, melakukan hubungan intim dipercaya memberikan efek baik bagi kesehatan.
Bahkan ada yang menyebut jika sakit kepala sembuh setelah berhubungan intim.
Dilansir dari laman kompas.com, sedang sakit kepala menjadi alasan klasik yang sering dipakai para istri untuk menolak ajakan bercinta suaminya.
Sebaliknya, banyak juga yang mengatakan sakit kepala mereka sembuh setelah berhubungan seks.
Paling tidak ada dua pendapat berbeda mengenai pengaruh seks bagi sakit kepala.
Salah satunya menyebut, seks, terutama orgasme, akan membuat otak melepaskan zat kimia yang menurunkan nyeri akibat migrain.
Sementara itu, pendapat lain mengatakan seks bisa menyebabkan sakit kepala karena peningkatan tekanan darah dan memicu pelebaran pembuluh darah di otak.
Pada dasarnya efek seks pada nyeri kepala sangat tergantung pada tiap individu dan faktor-faktor lainnya. Jadi, pengalaman orang bisa berbeda.
Dalam hal migrain, meski gejala-gejalanya hampir sama, yaitu sensitif pada cahaya, pusing, dan nyeri konstan pada satu bagian kepala, tetapi pemicunya bisa berbeda-beda pada tiap orang.
Para ahli mengatakan, ada kombinasi ribuan gen dan hormonal yang menyebabkan migrain.
Baca Juga: Dialami Pria dan Wanita, Kenali Deretan Penyebab Kram Perut Usai Berhubungan Intim