Find Us On Social Media :

Suami Tidak Boleh Memaksa Istri Melakukan Hubungan Intim, Ada Sanksi Pidana Bagi yang Melanggar

By Veronica S,Grid., Selasa, 15 Agustus 2023 | 17:17 WIB

Masih banyak orang yang mempertanyakan bolah tidaknya suami memaksa istri untuk melakukan hubungan intim dalam pernikahan.

GridPop.ID - Hubungan intim yang baik dilakukan dengan persetujuan kedua belah pihak antara suami istri.

Hubungan intim dengan persetujuan kedua belah pihak tersebut penting untuk menghindari pihak yang nantinya tersakiti.

Kendati demikian, masih banyak orang yang mempertanyakan bolah tidaknya suami memaksa istri untuk melakukan hubungan intim dalam pernikahan.

Menikah merupakan hak asasi manusia setiap warga negara.

UUD 1945 menjamin bahwa setiap orang berhak membentuk keluarga dan melanjutkan keturunan melalui perkawinan yang sah.

Di dalam ikatan perkawinan dan untuk melanjutkan keturunan, suami istri pun berhak untuk melakukan hubungan badan.

Memaksa istri berhubungan badan menurut hukum positif

Memaksa istri berhubungan badan merupakan hal yang tidak dibolehkan menurut hukum positif di Indonesia.

Memaksa istri berhubungan badan termasuk kekerasan dalam rumah tangga sebagaimana diatur dalam UU Nomor 23 Tahun 2004 tentang Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (PKDRT).

Baca Juga: Kumpulan Quotes Self Healing Penuh Makna, Bantu Move On dari Masa Lalu yang Pahit