Find Us On Social Media :

Keintiman Bisa Berkurang, Kenali Penyebab Sexless Marriage dalam Hubungan Suami Istri

By Andriana Oky, Jumat, 8 September 2023 | 17:45 WIB

Ilustrasi pasangan terjebak sexless marriage

GridPop.ID - Hubungan intim mempengaruhi kualitas hubungan suami istri.

Seringnya gairah seksual para suami istri mengalami penurunan dan membuat mereka terjebak dalam sexless marriage.

Sexless marriage adalah pernikahan yang dijalani tanpa hubungan seks atau seks yang jarang dilakukan.

Untuk lebih jelasnya kenali penyebab sexless marriage dalam kehidupan suami istri yang dilansir dari Very Well Mind via Kompas.com.

1. Perbedaan hasrat seks

Perbedaan hasrat seks dapat menyebabkan berkurangnya frekuensi hubungan seksual yang dilakukan.

Misalnya, suami ingin melakukan seks malam ini namun istri sedang tidak bergairah untuk melakukannya.

Meski tidak selalu menjadi masalah, dorongan seks yang tidak sesuai dapat menimbulkan perasaan penolakan pada pasangan yang libidonya tinggi dan perasaan bersalah atau jengkel pada pasangan yang libidonya rendah.

2. Penyakit mental atau fisik

Kondisi kesehatan kronis, depresi, nyeri sendi atau otot, kanker, dan penyakit lainnya dapat berdampak signifikan pada kehidupan seksual.

Menurunnya libido mungkin merupakan efek samping dari kondisi itu sendiri atau obat yang dikonsumsi untuk mengobatinya.

Baca Juga: 7 Hal Ini Bakal Merusak Momen Hot saat Hubungan Intim di Malam Pertama, Apa Saja?