Find Us On Social Media :

3 Posisi Tidur untuk Kurangi Nyeri Haid, Ada Fetak Position nih!

By Andriana Oky, Rabu, 15 November 2023 | 18:45 WIB

Posisi tidur untuk kurangi kram perut saat menstruasi

GridPop.ID - Perut kram menjadi salah satu kondisi yang dialami wanita saat sedang datang bulan.

Kram perut yang disebabkan oleh peluruhan di dalam rahim membuat sebagai wanita merasa kesakitan.

Salah satu cara mengatasinya adalah dengan tidur.

Melansir Kompas.com, ada beberapa pose tidur yang disarankan untuk mengurangi nyeri haid.

Tidur telentang dapat mengurangi kram perut yang muncul saat haid. Selain dapat mengurangi tekanan pada perut saat tidur, posisi ini juga dapat mengurangi sakit punggung yang juga disebabkan oleh kram menstruasi.

Kamu juga bisa menyangga bagian belakang lutut dengan menggunakan bantal untuk mengurangi tekanan pada punggung bagian bawah.

Fetal position atau posisi tubuh yang meringkuk dapat mengurangi rasa nyeri saat haid bagi beberapa wanita.

Baca Juga: 5 Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Bercinta saat Datang Bulan, Pasutri Merapat!

Posisi ini dapat dilakukan dengan posisi tubuh yang menyamping dengan kaki ditekuk mendekati dada.

Tidur dengan posisi ini saat menstruasi dapat membuat otot perut lebih rileks dan mengurangi rasa nyeri.

Tidur menyamping sudah terbukti dapat mengurangi rasa nyeri karena menstruasi.

Selain itu, tidur menyamping juga dapat menjaga agar tulang belakang tetap lurus serta mengurangi tekanan pada area abdomen sehingga tidur akan terasa lebih nyaman.