GridPop.ID - Viral di TikTok, kisah inspiratif seorang pemuda yang bekerja sebagai ojol atau ojek online akhirnya wisuda.
Kisah perjuangan seorang pemuda penyedia jasa ojek daring (ojol) ini kemudian menyebar luas di media sosial.
Kisah yang memberikan inspirasi ini mengisahkan perjalanan seorang pemuda yang berhasil menyelesaikan pendidikannya hingga tingkat sarjana sambil bekerja sebagai ojol.
Melansir dari TribunStyle.com, akun TikTok dengan nama @baskorooo membagikan pengalamannya.
Ia menceritakan bagaimana ia menghadapi tantangan bekerja sebagai ojol selama masa kuliah.
Dan kini semua jerih payahnya terbayar dengan meraih kelulusan bersama foto wisuda bersama orangtuanya.
Baskoro, demikian nama pemuda ini, menjelaskan bahwa dirinya menjalani kuliah sambil menjadi pengemudi ojol untuk membiayai pendidikannya tanpa harus memberatkan orangtuanya.
"4 tahun kuliah sambil ngegrab, akhirnya yang gue tunggu-tunggu tiba juga," ujarnya di awal video.
Dalam video yang diunggahnya, Baskoro juga menampilkan dukungan teman-temannya sesama pengemudi ojol yang hadir dan mendampinginya menuju tempat wisuda.
Baca Juga: Viral di TikTok, Ibu Guru Dapat Puluhan Kado dari Murid Ternyata karena Hal Ini
Baskoro juga terlihat dibantu oleh kedua orangtuanya ketika mengenakan jubah toga.