Gading menerima banyak tawaran sebagai pembawa acara, dengan total 15 acara televisi yang telah ia bawakan.
Selain itu, dia juga memiliki bakat komedi dan menjadi pembawa acara stand-up komedi di Indosiar.
Dengan kemampuan akting yang luar biasa, Gading Marten dipercaya sebagai pemeran utama dalam film Love For Sale pada tahun 2018, di mana dia beradu akting dengan Della Dartyan.
Peran tersebut membuatnya meraih Piala Citra sebagai Pemeran Utama Pria Terbaik dalam film Love For Sale pada tahun 2018.
Dalam kehidupan pribadinya, Gading pernah menikah dengan penyanyi Gisel Anastasia.
Dan dari pernikahan tersebut mereka memiliki seorang anak bernama Gempita Nora Marten.
Namun, pernikahan Gading dan Gisel berakhir dengan perceraian pada awal tahun 2019.
(*)