Find Us On Social Media :

Sigapnya Damkar Depok Evakuasi iPhone 14 Pro Max Warga yang Nyemplung di Sumur, Videonya Viral

By Ekawati Tyas, Jumat, 12 Januari 2024 | 12:15 WIB

Petugas damkar evakuasi ponsel iPhone 14 Pro Max milik warga.

GridPop.ID - Aksi petugas damkar alias pemadam kebakaran menyelamatkan iPhone 14 Promax di dasar sumur viral.

Petugas damkar Tanah Air memang patut diacungi jempol lantaran selalu sigap dalam bertugas.

Tak jarang aksi petugas damkar viral di media sosial.

Seperti belum lama ini, anggota Damkar Depok berhasil mengevakuasi iPhone 14 warga yang tercebur sumur dilansir dari Tribun Trends.

Bahkan anggota damkar tak ragu masuk ke dalam sumur dengan mengenakan baju selam lengkap.

Videonya viral usai diunggah akun Instagram @depokfirerescue113.

Melalui video tersebut, nampak sejumlah petugas damkar yang sedang mempersiapkan sejumlah peralatan menyelam ke dalam sumur.

Petugas damkar dengan perlahan menuruni rongga sumur yang berdiameter kurang dari 1 meter.

Petugas damkar tersebut akhirnya berhasil mengambil ponsel warga yang tercebur di dasar sumur.

Adapun Komandan Regu (Danru) Damkar UPT Tapos Dindin Fitriana menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi pada Senin (8/1/2024) lalu.

TKP berada di sumur rumah warga yang beralamat di Kelurahan Cimpaeun RT 03/RW 11, Kecamatan Tapos, Kota Depok.

Baca Juga: Awalnya Iseng tapi Malah Panik Sendiri, Pelajar SMP Ini Nekat Pasang Cincin di Alat Kelamin hingga Tak Bisa Lepas, Akhirnya Panggil Damkar