Find Us On Social Media :

Viral di TikTok Cara Buat Roti Susu Thailand Versi Gampang, Dijamin Empuk dan Creamy, Ikuti Langkah Berikut

By Luvy Octaviani, Selasa, 6 Februari 2024 | 18:13 WIB

cara membuat roti susu Thailand alias Milk Bun

GridPop.ID - Milk bun alias roti susu asal Thailand baru-baru ini menjadi viral di TikTok.

Tak heran jika milk bun ala Thailand menjadi jajanan yang membuat warganet penasaran hingga viral.

Milk bun ala Thailand yang viral di TikTok ini dikatakan teksturnya sangat lembut dan enak.

Tak perlu jauh-jauh ke Thailand untuk membelinya, kamu sekarang bisa membuat Milk Bun yang mirip dengan mengikuti resep berikut ini.

Seperti yang dilakukan oleh konten kreator Puguh D Kristanto.

Kristanto membuat roti susu Thailand ini dengan versi gampang.

Berikut ini rangkuman TribunnewsSultra.com dari resep Puguh D Kristanto dilansir dari YouTube:

Resep

Bahan Roti :2 Sdm Tepung Terigu100 Ml Air200 Ml Susu Fullcream1 Sdt Cuka200 Gr Tepung Terigu Cakra150 Gr Tepung Segitiga Biru5 Gr Ragi Instan1/2 Sdt Bread Improver30 Gr Gula Pasir30 Gr Butter1/2 Sdt Garam

Baca Juga: Jangan Asal Pakai, Ini Arti Kata Balok yang Viral di TikTok, Ternyata Miliki Makna Negatif

Bahan Isian :100 Gr Whippcream Bubuk200 Ml Susu Fullcream Dingin

Bahan Taburan :50 Gr Gula Halus Donat100 Gr Susu Bubuk

Langkah-langkah membuat adonan roti susu Thailand atau milk bun:

1. Terlebih dahulu, buatlah adonan roti dengan memasukan air secukupnya dengan tepung terigu di dalam panci yang sudah didudukan di atas kompor. Aduk terigu dan air sampai akhirnya menjadi tekstur seperti bubur sumsum. Lalu dinginkan. Teknik ini disebut Tang Zhong.

2. Siapkan susu cair, lalu masukan cuka. Agar menjadi butter milk. Aduk lalu sisihkan.

3. Lanjutkan membuat adonan roti, dengan memasukan tepung terigu cakra dan segitigabiru. Lalu adonan Tang Zhong yang sudah dingin juga dimasukan. Masukan, Bread Improver, ragi instan, susu yang telah dicampur cuka. Lalu mixer sampai jadi adonan.

4. Adonan siap, tambahkan garam dan mentega. Mixer kembali sampai kalis dan elastis dengan kecepatan tinggi kurang lebih 10 menit.

5. Diamkan adonan hingga 1 jam, sampai mengembang.

6. Setelah itu, timbang agar dibulat-bulat mendapatkan ukuran yang sesuai.

7. Siapkan wadah aluminium foil untuk tempat adonan roti yang dibulatkan. Letakkan satu persatu sesui dengan wadah. Lakukan berulang kali. Perhatikan jarak antara roti satu dengan lainnya. Lalu tutup dan diamkan agar mengembang.

8. Masukan ke dalam oven, dengan atasan ditutup dengan aluminium foil agar tak cokelat. Setelah matang dengan suhu 160 derajat celcius dinginkan terlebih dahulu.

Baca Juga: Viral di TikTok Istri Nekat Pasang Proyeksi Wajah Mata Melotot di Pintu Mobil Suami, Alasannya Karena Takut Diselingkuhi

9. Selanjutnya siapkan krim. Whipped cream bubuk dicampur dengan susu cair. Diaduk sampai menggumpal seperti es krim.

10. Siapkan roti yang sudah matang, dengan cara dibolongkan bagian tengahnya. Karena akan diisi whipped cream yang telah jadi.

11. Masukan perlahan whipped cream ke dalam roti. Lakukan sampai semua roti terisi.

12. Taburan disiapkan, yakni gula halus dengan susu bubuk, yang dicampurkan. Setelah itu ditaburkan di atas roti yang telah diisi whipped cream. Setelah itu masukan ke dalam kulkas hingga 1 jam. GridPop.ID (*)