GridPop.ID - Kasus pembunuhan suami yang tega menghabisi nyawa istrinya menjadi sorotan.
Suami diketahui bernama Dasril (40) yang tega membunuh istrinya sendiri, Sumiyati (50), di tempat tinggal mereka, sebuah indekos di kawasan Tambora, Jakarta Barat (JakBar).
Melansir dari laman tribunjakarta.com, kasus ini terungkap setelah sesosok mayat perempuan berinisial S (50) ditemukan membusuk di dalam sebuah kamar indekos di Jalan Angke Barat, Tambora, Jakarta Barat, Minggu (25/2/2024) malam atau empat hari setelah suami terlibat cekcok hingga terjadi pembunuhan terhadap korban.
Kapolsek Tambora Kompol Donny Harvida mengungkapkan bahwa jasad S itu pertama kali ditemukan oleh warga sekitar lantaran mencium bau tak sedap.
"Penemuan mayat perempuan inisial S usia 50 tahun di sebuah kamar kos. (Saat itu) warga temuin bau tidak enak," ucap Donny saat dikonfirmasi, Senin (26/2/2024).
Lebih lanjut Donny pun memperkirakan bahwa S telah tewas sejak beberapa hari lalu.
Hal tersebut lantaran pada saat ditemukan jasad S sudah dalam kondisi membusuk.
"Kondisi jenazah sudah mulai membusuk diperkirakan beberapa hari," jelasnya.
Pelaku 2 Hari Tidur dengan Jasad Istri Setelah Dibunuh
Semantara melansir dari laman tribunnews.com, ternyata Dasril dan Sumiyati sempat terlibat cekcok.
Setelah membunuh istrinya pada pada Rabu (21/2/2024), Dasril masih sempat tidur bareng jasad sang istri di kamar tersebut selama dua hari.