Find Us On Social Media :

Viral di TikTok Istilah Stoicism Mindset, Bahasa Hits yang Sering Dipakai Anak Muda, Ketahui Artinya

By Luvy Octaviani, Senin, 25 Maret 2024 | 17:13 WIB

arti istilah stoicism mindset

GridPop.ID - Bahasa hits yang bermunculan di TikTok kian hari kian beragam.

Baru-baru ini, istilah Stoicism Mindset menjadi viral di TikTok.

Sejumlah pengguna TikTok tampak membuat konten menggunakan istilah stoicism mindset.

Salah satunya adalah pengguna TikTok @prettypaths yang berbagi mengenai pola pikir stoicism mindset melalui kontennya.

@prettypaths #stoicism #stoicsmmindset #selfimprovement #CapCut ♬ im the drama - THIS IS GISELLE VOICE BITJ

Dengan pola pikir tersebut, ia menjelaskan dirinya tidak pernah merespons ucapan dari orang lain yang memang tidak menggambarkan pribadinya.

Bahkan, ia sampai mendapat komentar dari rekannya, yang menyebut ia bisa membalas omongan orang dan membantahnya bila perlu.

Namun, ia memilih diam dan tidak memedulikan perkataan buruk orang lain karena menerapkan stoicism mindset.

Sebenarnya, apa itu stoicism mindset? Yuk, simak informasi lengkapnya seperti dikutip dari Stoic Simple berikut ini!

Pengertian Stoicism Mindset

Baca Juga: Biasa Dilakukan Selama Ramadan, Ini Arti Kata War Takjil yang Kini Tengah Viral di TikTok

Stoicism, atau Stoikisme dalam Bahasa Indonesia, adalah sebuah aliran filsafat yang berasal dari Yunani kuno, yang didirikan oleh Zeno dari Citium di Athena pada awal abad ke-3 SM.

Mindset Stoic berkonsentrasi pada pengajaran tentang bagaimana menjalani kehidupan dengan kebajikan, kebijaksanaan, dan ketenangan, terlepas dari kekacauan yang mungkin terjadi di dunia luar.