Find Us On Social Media :

Viral Sopir Bawa 30 Pemudik Makan di Rumah Mertua, Sosoknya Terungkap, Penumpang Berterima Kasih

By Luvy Octaviani, Rabu, 17 April 2024 | 14:44 WIB

Satir, sopir bus PT Borlindo yang bawa seluruh penumpangnya makan di rumah mertua

GridPop.ID - Sosok Satir, sopir bus PT Borlindo baru-baru ini viral dan mendapatkan banyak sorotan.

Bagaimana tidak? Satir membawa 30 pemudik yang naik busnya untuk makan di rumah mertua.

Karena hal itu, para penumpang pun berterima kasih kepada Satir dan keluarganya.

Pengakuan Satir Ajak Penumpang Makan

Melansir dari laman tribuntrends.com, M Satir, sopir bus PO Borlindo akhirnya menceritakan yang ada di video tersebut.

Satir mengaku hal itu dilakukannya memang secara inisiatif tanpa bicara ke penumpang.

Kendati begitu, awalnya penumpang sempat kaget kenapa tiba-tiba bus singgah ke sebuah rumah panggung.

"Kita berangkat dari Palu saat malam takbiran jadi Lebaran di jalan, saat kita singgah Sholat Idul Fitri di daerah Mamuju langsung berangkat lagi, kita cari-cari warung pada tutup. Kebetulan di Wonomulyo merupakan daerah saya tinggal, maka langsung saya belokan bus saya ke rumah," kata Satir kepada Kompas.com, Senin (15/4/2024).

Sebelum tiba ke rumah mertuanya, Satir ternyata terlebih dahulu berkomunikasi dengan orang rumahnya kalau ingin singgah sebentar sekalian bersama penumpang karena tidak ada warung.

Adapun jumlahnya ada sekitar 30 orang penumpang dengan sopir pengganti dan kernet.

"Rumah juga sudah masak-masak karena sedang Lebaran, karena takut tidak cukup saya kabari dulu orang rumah.

Baca Juga: Outfitnya saat di Jakarta vs Pulang Kampung Beda 180 Derajat, Video Wanita Asal Jambi Ini Viral di TikTok