GridPop.ID - Video ratusan calon pekerja yang hendak melamar kerja ini tengah viral di TikTok.
Di mana, ratusan pelamar kerja ini memadati sebuah warung seblak di Ciamis, Jawa Barat.
Ya, warung seblak ini diketahui tengah mencari tambahan karyawan.
Melansir dari Banjarmasin Post, seperti mencari pekerjaan di pabrik besar, mereka membentuk antrian panjang sambil memegang surat lamaran di tangan.
Kondisi ini menjadi viral di TikTok setelah diunggah oleh akun @tenihartati10 pada Sabtu (18/5/2024).
Dalam video tersebut, ratusan orang, yang sebagian besar wanita, terlihat berdiri membentuk antrian panjang dengan empat baris.
Mereka memegang amplop coklat besar yang diduga berisi surat lamaran pekerjaan.
Dijelaskan dalam video bahwa mereka hendak melamar pekerjaan di salah satu warung seblak yang terkenal di wilayah tersebut.
Antrean pelamar pekerjaan di warung seblak tersebut bahkan menutupi jalan dan memadati halaman jejeran ruko di sekitarnya.
Selain itu, ratusan pelamar juga memenuhi bagian dalam ruko untuk menunggu giliran mereka.
Meskipun warung seblak hanya mencari 20 pegawai, namun ratusan pelamar tersebut menarik perhatian netizen.
Banyak yang menganggap antrean pelamar yang begitu panjang sebagai cerminan sulitnya mencari pekerjaan di Indonesia.
"banyak yang belum ngerti , Padahal Garap Airdrop dari rumah aja bisa dapet ratusan dollar per bulan,"
"yg mau ngelamar di seblak bang satria,"
"emang yg dbutuhin brp kak kok sampe segitu banyaknya yg ngelamar,"
"Gajinya ga seberapa syaratnya ga kira2,"
"skrg kerja di warung pake lamaran?"
"ini baru di warung seblak, apalagi di PT PT Se Banyak Apasemangat ya pejuang loker, semoga secepatnya dapet kerjaan, dimna pun itu ttep semngat,"
"itu nyri kerja?? kukira antrian seblak,"
"mending ikut pelatihan kerja ke Jepang, Korea,"
"Lebih susah dan lelah cari kerja ternyata dibanding lelahnya bekerja. Mksh tuhan sdh dikasih pekerjaan yg layak. Tetap semangat teman2 aku pernah di posisi kalian, semua akan indah pd waktunya,"
"lagi antri lamar kerja? hah aku kira lagi antri jajan seblak."
@tenihartati10 ♬ suara asli - tennnnn
Baca Juga: Viral di TikTok Istilah Mainstream, Bahasa Gaul Gen Z yang Banyak Digunakan, Ini Artinya
(*)