GridPop.ID - Demi menggeluti hobi, orang tak akan pandang bulu mengeluarkan kocek dalam.
Salah satunya ialah salah satu warga dari Bandung yang rela membeli seekor burung merpati dengan harga fantastis.
Sedangkan penjualnya mengaku bahwa ia tidak memikirkan rupiah yang keluar demi hobi yang dijalaninya.
Baca Juga: Seharga Rp 20 Miliar, Seekor Merpati Balap Laku dalam Lelang Online hingga Masuk Rekor
Melansir dari Kompas.com, Selasa (2/7), prestasi menjadi bahan pertimbangan bagi Robby, seorang penghobi burung merpati asal Bogor, untuk membeli seekor burung merpati jawara bernama Jayabaya.
Tak main-main, Robby membelinya dengan mahar Rp 1 Miliar dari tangan warga Kota Bandung bernama Aristyo Setiawan.
Robby mengaku sudah mengincar untuk membeli burung tersebut sejak 2018.
"Burung itu punya prestasi apa enggak pasti berbeda harganya. Sejak 2018 burung itu (Jayabaya) hampir per giringan (lomba) pasti ada prestasinya," ujari Robby melalui sambungan telepon, Senin (1/7/2019).
Source | : | Kompas.com,GridPop.ID |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar