GridPop.ID - Kontes memasak yang dibintangi beberapa chef ternama seperti Chef Arnold, Chef Juna dan Chef Renatta kini tengah banyak ditonton oleh masyarakat.
Namun, dibalik suksesnya acara tersebut, rupanya tersebar bahwa program acara itu hanyalah settingan belaka.
Tak terima mendengar cibiran tersebut, Chef Arnold pun sontak bereaksi hingga beberkan fakta yang sebenarnya terjadi saat syuting.
Hal itu diketahui dari tayangan YouTube Boy William yang dipublikasikan Senin (20/1/2020).
Saat itu Boy William menghadirkan Chef Arnold sebagai bintang tamu di tayangan vlognya.
Sebagai Chef, kehidupan Chef Arnold tentu tak bisa jauh dari kegiatan memasak.
Perjalanan karier Chef Arnold juga bisa dibilang sudah menduduki puncak kesuksesan.
Terlebih setelah ia berkali-kali menjadi juri di acara kompetisi memasak MasterChef Indonesia.
Source | : | Tribun Jakarta |
Penulis | : | Sintia Nur Hanifah |
Editor | : | Popi |
Komentar