GridPop.ID - Kasus hukum yang terjadi pada Betrand Peto tampaknya memberikan pengaruh yang besar bagi anak angkat Ruben Onsu tersebut.
Pasalnya, tak hanya mendapat perundungan (bullying) ternyata Betrand Peto sempat mendapatkan ancaman kekerasan yang cukup ngeri.
Bahkan, Ruben Onsu sampai merekrut pengawal khusus demi menjaga keselamat putranya.
Artis sekaligus pembawa acara Ruben Onsu menyiapkan psikolog hingga jasa pengawal khusus untuk dua putri kandung serta anak angkatnya, Betrand Peto.
Hal itu dilakukan demi menjaga mental atau psikis ketiganya menyusul adanya perundungan atau bullying hingga ancaman fisik terhadap Betrand Peto di media sosial.
“Ya kalau (jasa pengawalan) itu terjadi sama Thalia dan Thania, Betrand juga harus ada.
Tapi, bukan masalah ancaman saja, tapi apa yang saya fasilitasi untuk Thalia dan Thania itu harus ada juga untuk Betrand,” kata Ruben ditemui di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (28/1).
Ruben telah menggunakan jasa pengawalan tersebut.
Namun, pengawal yang dipekerjakan bukan seperti bodyguard pada umumnya.
Selain tidak mengenakan seragam, para pengawal itu harus bisa menjadi teman dari ketiga anak Ruben.
Source | : | Tribun Surabaya |
Penulis | : | Sintia Nur Hanifah |
Editor | : | Popi |
Komentar