GridPop.ID - Tak banyak yang tahu, mantan paranorman KI Joko Bodo yang terkenal sebagai dukun klenik saat ini telah bertaubat.
Ia dikabarkan telah menemukan Tuhan dan memilih untuk bertaubat dan tidak lagi menjadi dukun atau paranormal.
Keputusan Ki Joko Bodo untuk bertaubat sontak mencuri perhatian publik.
Dilansir dari Sosok.ID, berikut sisi lain Ki Joko Bodo, si mantan paranormal yang kini telah bertobat yang tidak diketahui publik!
Memiliki Gelar Sarjana
Pernah terpikir bahwa paranormal seperti Ki Joko Bodo ternyata adalah seorang mahasiswa lulusan fakultas ekonomi?
Ya, meski terlahir di Bali, Ki Joko Bodo rupanya menempuh jenjang pendidikan di Yogyakarta semenjak duduk di bangku SMP.
Melansir Kompas.com, menjadi paranormal bukanlah cita-cita pria yang memiliki nama asli Agus Yulianto.
Ki Joko Bodo bahkan pernah mengenyam pendidikan pondok pesantren selama 3 tahun semasa duduk di bangku SMA.
Seperti orang awam pada umumnya, Ki Joko Bodo menempuh pendidikan penuh hingga ke jenjang perkuliahan.
Pada tahun 1990-an Ki Joko Bodo terdaftar aktif sebagai salah satu mahasiswa fakultas ekonomi universitas swasta di Yogyakarta.
Ki Joko Bodo pun berhasil menyelesaikan pendidikan dan lulus dengan gelar sarjana ekonomi.
Punya Cita-cita Jadi Penyanyi
Menjadi paranormal tidak pernah sekalipun terlintas di benak Ki Joko Bodo di masa muda.
Melansir Kompas.com, Ki Joko Bodo memiliki cita-cita menjadi seorang publik figur di dunia hiburan, minimal seorang penyanyi.
Untuk menggapai mimpinya, Ki Joko Bodo bahkan pernah membentuk band musik dengan nama '3 Mantra' di tahun 2006-an.
Sayang, band musik tersebut gagal dan tak berlanjut.
Frustasi Cari Kerja, Banting Setir Jadi Dukun
Lulus kuliah, Ki Joko Bodo memiliki keinginan bekerja sebagai salah satu Pegawai Negeri Sipil.
Namun setelah melewati beberapa kali ujian CPNS, pria kelahiran Bali tahun 1964 ini merasa frustasi.
Dilansir dari Tribunnews.com, frutasi tak bisa mencari kerja, Ki Joko Bodo langsung banting setir menjadi dukun.
Keputusannya menjadi dukun ini ia ambil lantaran dulu semasa kuliah dirinya pernah mempelajari beberapa hal berbau mistik dan klenik.
Klien Pertamanya Adalah Seorang Pejabat
Keputusan Ki Joko Bodo menjadi dukun semakin mantap kala dirinya selamat dari kecelakaan lalu lintas di tahun 1996.
Dua tahun dari kejadian itu, Ki Joko Bodo langsung membuka praktik perdukunan di kediamannya.
Klien pertamanya di dunia mistik adalah seorang pejabat.
Tak diketahui apa permintaan dan siapa sosok pejabat tersebut, tetapi berawal dari keberhasilannya membantu pejabat tersebut namanya mulai di kenal publik.
Ia pun membuka jasa layanannya lebih luas dan beragam hingga ke berbagai belahan wilayah Indonesia.
Mengaku Jenuh Menjadi Dukun Sampai Membuang Barang Kleniknya ke Laut
Bertahun-tahun dikenal sebagai paranormal ternama di Tanah Air, rupanya Ki Joko Bodo sempat merasa jenuh dengan pekerjaannya.
Ki Joko Bodo mengaku jenuh ketika ia merasa tidak menemukan jalan keluar dari mata pencahariannya ini.
Melansir Tribunnews.com, Ki Joko Bodo bahkan pernah tidak mau praktik sampai berbulan-bulan karena perasaan jenuhnya.
Ratusan klien yang mendatanginya pun ia serahkan kepada asistennya.
Kejenuhan ini mulai terlihat jalan keluarnya ketika Ki Joko Bodo memutuskan untuk menngunjungi Habib Abdurrahman Umar bin Yahya.
Melalui bimbingan Habib Abdurrahman, Ki Joko Bodo untuk pertama kalinya mengucapkan dua kalimat syahadat.
Melalui bimbingannya, Ki Joko Bodo juga mengaku dirinya menyesal dan merasa sesak atas apa yang sudah ia lakukan selama ini.
Demi memantapkan proses berhijrahnya, Ki Joko Bodo mengaku bahwa semua barang-barang mistik yang ia miliki telah ia buang ke laut atau di bakar sampai habis.
Tak berhenti sampai disitu, kini ia juga dikabarkan telah menutup praktik mistisnya untuk selama-lamanya. (*)
Source | : | Sosok.id |
Penulis | : | tribunnews |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar