Bila asam urat sudah sangat mengganggu, Moms dan Dads bisa mengobatinya dengan campuran ramuan jahe alami.
Jahe memberikan aktivitas anti-inflamasi alami yang membantu mengurangi rasa sakit, bengkak dan ketidaknyamanan oleh asam urat.
Dikombinasikan dengan diet seimbang dan beberapa kebiasaan sehat serta olahraga, Moms akan merasa jauh lebih baik.
Menurut sebuah penelitian pada Januari 2010 yang dipublikasikan di majalah Food and Chemical Toxicology, ungkap bahwa jahe kaya akan senyawa kimia yang dikenal sebagai 6-shogaol.
Baca Juga: Wanita Ini Minum Air Lemon Setiap Pagi, Ini yang Dirasakan Tubuhnya Seminggu Kemudian
Ini adalah senyawa yang dapat mengurangi peradangan asam urat yang mengkristal.
Untuk membuat ramuan campuran jahe ini, Moms membutuhkan 7 ons jahe, 1 ketimun, 2 batang seledri, jus ½ lemon, dan secangkir air.
Mentimun memiliki sifat diuretik dan menghidrasi. Sehingga bagus untuk menghilangkan kelebihan asam urat dalam darah.
Timun ini sangat rendah lemak dan merupakan pelengkap sempurna untuk diet apa pun.
Baca Juga: Sering Dianggap Sepele, Ini Beda Masak Nasi Pakai Air Mendidih dan Air Biasa, Mana yang Benar?
Source | : | Nakita.ID |
Penulis | : | Septiana Risti Hapsari |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar