GridPop.ID- Bunga Citra Lestari atau yang lebih akrab dipanggil BCL ini tuai banyak semangat dan pujian dari netizen.
Bagaimana tidak, di tengah kesedihannya menghadapi semua yang terjadi, ia tetap total dan profesional dalam bekerja.
Hal ini ditunjukkan ketika ia sudah mulai menyanggupi tawaran manggung di acara Romantic Valentine Concert with Ronan Keating pada Sabtu (29/02/2020) malam.
Seakan tak terjadi apa-apa sebelumnya, BCL nampak mengagumkan tapil di atas panggung seperti biasa.
Meski diiringi sedikit isak tangis dan rasa bergetar namun selebihnya BCL nampak spektakuler di depan para penonto.
Ia juga sempat menyampaikan sepatah dua patah kata untuk para penonton dan fans yang telah mendoakan suaminya dan mendukungnya untuk selalu kuat hingga mampu berada di panggung bersama dengan Ronan Keating dan Cristian Bautista.
Tak anyal jika banyak sekali pendukung BCL yang memberikan komentar positif dan semangat pada ibunda Noah itu.
Ketabahan Bunga Citra Lestari untuk tetap tampil meski masih berduka atas kepergian suaminya, membuat Ronan Keating bangga.
Karena itu, ia mempersembahkan sebuah lagu untuk Bunga.
Setelah menampilkan Lovin, Each Day dan The Way You Make Me Feel, Ronan menyanyikan If Tomorrow Never Comes.
"Melihat apa yang dia alami baru-baru ini adalah hal terberat yang harus dia lalui," kata Ronan dalam Romantic Valentine Concert with Ronan Keating dan Christian Bautista, di Grand Ballroom Pullman Central Park, Jakarta Barat, Sabtu (29/2/2020).
"Kekuatanku untukmu (Bunga)," kata Ronan yang kagum melihat Bunga mencoba untuk tidak menunjukkan kesedihannya dan tetap tampil di depan banyak orang.
Lagu If Tomorrow Never Comes menceritakan tentang perasaan seorang pria yang melihat pasangannya tidur.
Ia kemudian bertanya-tanya jika tak ada lagi hari esok, apakah kekasihnya tahu besarnya cinta sang pria.
Selain Ronan Keating, Christian Bautista juga memberikan dukungan untuk Bunga yang tengah berduka.(*)
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Septiana Risti Hapsari |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar