Pasien yang diberikan pengobatan tradisional juga memiliki tingkat oksigen yang lebih besar dalam darah dan jumlah limfosit yang lebih tinggi.
Hal-hal di atas merupakan indikator penting dari kesehatan pasien yang pulih.
Perawatan menggunakan obat tradisional China tidak hanya diterapkan di Wuhan.
Baca Juga: Masalah Corona Belum Juga Teratasi, Indonesia Kembali Dibuat Bingung Karena Hal Ini, Ada Apa?
Di provinsi Zheijang timur, lebih dari 95 persen pasien Corona telah diberi obat-obatan tradisional pada akhir Februari, menurut Global Times.
Di Beijing, rasio itu mencapai 87 persen.
Juru Bicara Komisi Kesehatan Beijing, Gao Xiaojun, mengatakan 92 persen yang menerima pengobatan tradisional telah menunjukkan peningkatan.
"Pengobatan tradisional China telah berperan aktif dalam meningkatkan tingkat pemulihan dan menurunkan tingkat kematian di antara pasien," kata Gao.
Hingga akhir Februari 2020, lebih dari 85 persen dari semua pasien Corona di China (sekitar 60.000 orang) telah menerima pengobatan tradisional dengan obat antivirus umum.
(*)
Source | : | Sosok.id |
Penulis | : | Luvy Yulia Octaviani |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar