GridPop.ID - Miliki paras yang cantik membuat artis ini tak luput jadi sorotan media.
Dulu kerap tampil seksi namun kini dirinya sudah mantap berhijrah dan mengenakan hijab.
Ya, Olla Ramlan yang merupakan istri dari pengusaha kaya Aufar Hutapea.
Menikahi berondong yang lebih muda, Olla Ramlan dan Aufar hidup bergelimang harta dan ketenaran.
Olla Ramlan sendiri diketahui merupakan anak dari Muhammad Ramlan, merupakan seorang pengusaha terpandang di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Bahkan namanya tercatat sebagai orang terkaya ke-3 di Kalimantan Selatan.
Sedangka Aufar sendiri diketahui sebelum menikah dengan Olla, Ia menjalin kerjasama bisnis dengan ayah Olla dalam bidang batu bara.
Ia juga sempat menjabat sebagai Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia atau HIPMI.
Namun, di balik kehidupan rumah tangga keduanya yang nyaris sempurna, ada kebiasaan tersembunyi yang kerap dilakukan Olla, kunci kebahagiaannya?
Melansir dari Sajian Sedap, Robby Purba baru-baru ini blak-blakan ungkap ritual mulia yang sering Olla Ramlan lakukan.
"Tanpa netizen tau, setiap hari jumat mami Olla selalu keliling jalanan ngasih nasi kotak.
Saya tuh bangga sama mami (Olla)," jelas Robby sambil menangis.
"Bahkan aku saja nggak pernah kaya gitu," lanjut Robby.
Sambil meneteskan air matanya, Robby mengaku sangat salut dengan apa yang dilakuka Olla Ramlan yang selalu berbagi.
Tak hanya itu, dengan kekayaan yang Olla miliki, dengan berbagi bisa jadi bukti kalau dirinya tidak lupa dengan orang-orang sekitar yang kesulitan.
(*)
Source | : | GridStar |
Penulis | : | Luvy Yulia Octaviani |
Editor | : | Popi |
Komentar