GridPop.ID - Seperti yang kita tahu, saat ini menjaga kebersihan diri adalah wajib dan sangat penting.
Hal ini merupakan salah satu cara melindungi diri dari virus corona.
Pemerintah telah menyarankan melakukan protokol kesehatan seperti memakian masker, menjaga jarak dari kerumunan, dan juga mencuci tangan dengan sabun dan air sesering mungkin.
Sebagian besar dari kita merasa nyaman menggunakan sabun cair selama pandemi virus corona, karena memungkinkan setiap pengguna untuk memompa botol pencet mereka sendiri. Tapi bagaimana dengan sabun batangan?
Seperti kita tahu, sabun batangan banyak dicari karena lebih berkelanjutan, lebih mudah ditemukan dan biasanya lebih murah daripada sabun cair.
Apalagi itu satu-satunya pilihan sabun bebas plastik dan dapat digunakan untuk membersihkan tangan, tubuh dan wajah.
Tetapi ketika sabun batangan digunakan bersama dengan beberapa orang, apakah itu higienis dan aman untuk digunakan selama pandemi?
Atau sabun itu bisa menjadi tempat berkembang biak yang berbahaya untuk virus? Berikut adalah tanggapan dokter terkait hal ini.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Septiana Risti Hapsari |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar