GridPop.ID - Publik kini tengah menyoroti rencana kemunculan era new normal di tengah pandemi virus corona.
Pasalnya, adanya istilah tersebut dicetuskan supaya masyarakat mampu hidup berdampingan dengan pandemi virus corona.
Sebelumnya, sebaiknya pahami dulu panduan pencegahan Covid-19 saat era new normal mulai diberlakukan.
Dalam situasi pandemi Covid-19, roda perekonomian harus tetap berjalan dengan mengedepankan langkah-langkah pencegahan.
Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto dunia usaha dan masyakat pekerja berkontribusi besar dalam memutus mata rantai penularan Covid-19.
Hal itu karena besarnya jumlah populasi pekerja dan besarnya mobilitas, serta interaksi penduduk umumnya disebabkan aktivitas bekerja.
Peraturan Pemerintah nomor 21 Tahun 2020 tentang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dalam rangka percepatan penanganan Covid-19 telah menyatakan bahwa PSBB dilakukan salah satunya dengan menerapkan work from home (WFH) atau bekerja dari rumah.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Sintia Nur Hanifah |
Komentar