GridPop.ID - Pasangan Zaskia Gotik dan Sirajuddin Mahmud tengah dilimpahi kebahagiaan.
Pasalnya mereka baru saja mengumumkan kabar bahagia
Menikah siri pada 22 April 2020 dan menikah di KUA Senin (1/6/2020), Sirajuddin Mahmud mengumumkan kehamilan Zaskia Gotik.
Kehamilan Zaskia Gotik ini akan menjadi calon anak kedua bagi Sirajuddin Mahmud.
Pasalnya saat menikahi Imel Putri Chayati, Sirajuddin Mahmud dikaruniai satu orang anak perempuan yang diketahui bernama Aqilla.
Saat ini, sekiranya sudah dua minggu lebih Zaskia Gotik mengandung buah cintanya dengan Sirajuddin Mahmud.
Kabar bahagia ini diumumkan Sirajuddin Mahmud pasca melangsungkan akad nikah secara negara di KUA Karang Bahagia, Cikarang, Jawa Barat.
"Nah, alhamdulillah neng sekarang positif hamil," ujar Sirajuddin Mahmud.
"Alhamdulillah," pungkas Zaskia Gotik.
"Sekitar dua minggu yang lalu ya, kurang lebih sebelum kita mudik ke sini, kita ke dokter karena sudah ngerasain gejala, meriang, akhirnya kita periksa, alhamdulillah hasil positif," kata Zaskia Gotik.
Tak kuasa menahan tangis, Zaskia Gotik pun melayangkan rasa bersyukurannya.
Sebab hanya sebulan setelah menikah, Zaskia Gotik langsung dikaruniai anugerah kehamilan.
"Karena memang pas Aku nikah itu posisi lagi subur kan."
"Hitungan dokter beda dengan hitungan kita."
"Kita enggak nyangka aja, senang banget, itu yang Neng syukurin."
"Dipertemukan jodoh yang cepat, nikah cepat, dapat momongan cepat," ucap Zaskia Gotik seraya menangis.
Kabar membahagiakan ini rupanya selaras dengan kabar yang dibagikan sang mantan istri, Imel Putri Cahyati.
Baru-baru ini Imel Putri Cahyati ini dikabarkan tengah dekat dengan seorang aktor Reiner Manopo.
Imel Putri Cahyati dan Reiner Manopo diketahui sempat main FTV dan drama bareng dalam naungan Gentabuana Paramitha yang tayang di Indosiar.
Kini, setelah Sirajuddin Mahmud menikah lagi, Imel Putri Cahyati terlihat semakin dekat dengan Reiner Manopo.
Kedekatan mereka terlihat di akun Youtube Reiner Grandie Manopo.
Di awal perbincangan dengan Reiner Manopo, Imel Putri Cahyati lebih dulu menyinggung soal kegagalan rumah tangganya dengan Sirajuddin Mahmud.
Menurutnya, jika memang bukan jodoh pasti akan kembali diambil lagi oleh Allah.
"Kalau misalnya yang kemarin memang bukan untuk kita, Allah pasti ambil lagi," ujar Imel Putri Cahyati.
Ketika ada pria yang mendekatinya, Imel Putri Cahyati mengaku tak akan menyia-nyiakannya.
"Nah, yang sekarang ini jangan pernah disia-siakan, buat kamu yang ada di sana," tambah Imel Putri Cahyati.
"Masya Allah," timpal Reiner Manopo.
Akan tetapi selama ngobrol berdua dengan Reiner Manopo, Imel Putri Cahyati pun disinggung soal cinlok dengan sang aktor.
"Gue gak pernah cinlok atau pacaran sama Reiner," bongkar Imel Putri Cahyati.
Meski membantah cinlok, namun Imel Putri Cahyati membongkar rahasia yang membuat Reiner Manopo tak henti menebar senyum.
Diakui Imel Putri Cahyati, ia merasa nyaman dekat dengan Reiner Manopo.
"Tapi gue nyaman sama dia (read: Reiner Manopo)."
"Gue suka, gue pernah nyaman, pernah ada di zona nyaman," bongkar Imel Puri Cahyati.
Dalam judul vlognya, Reiner Maopo pun blak-blakan memuji Imel Putri Cahyati.
"Kisah hidup wanita hebat, Imel Putri Cahyati," tulis Reiner Manopo.
Bahkan Reiner Manopo sambil berseloroh dan secara tak langsung langsung nembak Imel Putri Chayati.
"Kalau zona nyaman itu diteruskan, mungkin gak kita jadian?" seloroh Reiner Manopo.
"Mungkin aja, waktu itu kenapa ya?" jawab Imel Putri Cahyati.
Mendengar jawaban Imel Putri Cahyati tersebut, Reiner Manopo kembali tersenyum.
Meski begitu, Imel Putri Cahyati mengaku sedang enggan memikirkan pacaran atau memutuskan menikah lagi.
"Jodoh kan gak tahu, meski lagi ada yang lagi deket."
"Kalau gue gak mikirin pacaran atau gimana, gue gak mikirin ke situ, apalagi buat married," tandas Imel Putri Cahyati.
(*)
Source | : | Suar.ID |
Penulis | : | Septiana Risti Hapsari |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar