Namun awalnya mereka hanya diajak oleh teman-teman saja.
"Awalnya tuh kita diajak sebenernya, kita bukan sosialita, kita mah cuman ikut-ikutan aja," jelas Zaskia.
"Sebenernya dia itu kayak cicilan, nah kita pengen punya berlian, kita nyicil dulu gitu," sambung Vega.
Mereka mengaku berlian yang didapat pun tidak seberapa, mereka hanya ingin bersosialisasi dengan teman saat arisan dan juga berinvestasi.
Selain itu, Vega dan Zaskia juga mengaku mengkoleksi berlian karena menyukainya.
"Kan kita kerja yah, capek. Belinya ya yang bermanfaat," ujar Vega.
"Buat investasi aja sih, ntar kalo kepepet ya bisa dijual lagi," timpal Zaskia.
Mereka juga mengaku harga berlian dalam arisan yang mereka ikuti mencapai ratusan juta rupiah.
Wah, nilai yang cukup fantastis untuk sebuah arisan, ya!
(*)
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Ikut Arisan Berlian Ratusan Juta Rupiah, Zaskia Gotik dan Vega Darwanti Ogah Disebut Sosialita: Kita mah Ikut-ikutan Aja!
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Komentar