3. Pori-pori yang membesar
Pori-pori wajah dapat membesar sering karena usia, perubahan berat badan, maupun ketidakcocokan kulit terhadap produk perawatan tertentu (breakout).
Pori-pori besar dapat menjadi penyebab wajah berminyak, karena menghasilkan sebum dan minyak lebih banyak.
Baca Juga: 5 Bahan Dapur Dipercaya Berkhasiat Sembuhkan Jerawat Meradang, Buktikan Yuk!
4. Domisili dan kondisi iklim yang panas
Lokasi tempat tinggal dan iklim juga bisa menjadi penyebab kulit berminyak.
Seseorang yang berdomisili di tempat yang panas, dengan kelembapan udara yang tinggi, berisiko untuk memiliki wajah berminyak.
Kulit juga cenderung mengkilap, pada saat musim panas.
5. Mengabaikan pelembap
Pelembap tidak menyebabkan kulit berminyak. Malahan, jika menggunakan obat jerawat seperti asam salisilat dan benzoil peroksida, kamu memerlukan pelembap yang tepat agar kulit wajah tak mengering.
Kamu pun dapat memilih pelembap yang bebas minyak.
Source | : | Intisari Online |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar