GridPop.ID - Siapa yang tak kenal dengan sosok Inneke Koesherawati.
Dikutip dari Grid.ID, Inneke Koesherawati mengawali karir dengan mengikuti ajang Gadis Sampul tahun 1990.
Setelah kemenangannya itu, Inneke lebih dalam menekuni dunia modelling.
Tak hanya itu, Inneke pun merambah dunia akting dengan membintangi beberapa judul film dan sinetron.
Hingga kini, sepertinya predikat sebagai model dan pemain film panas pun tak bisa dipisahkan dari Inneke Koesherawati.
Meninggalkan citranya sebagai model yang kerap tampil seksi, akhirnya tahun 2011 Inneke Koesherawati memutuskan untuk berhijab.
Aktingnya pun berpindah haluan ke genre yang lebih religius.
Namun beberapa waktu lalu nama Inneke sempat jadi sorotan karena kasus bilik asmara yang digunakan untuk berhubungan intim di dalam lapas bersama suaminya, Fahmi Darmawansyah.
Source | : | Suar.id,Nova.id |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar