Salahs seorang ART mengungkapkan jika Ayu dan keluarganya tengah berlibur.
"Oh semua? Sekeluarga? Dari kapan?" tanya wartawan.
"Dari semalem," jawab ART itu lagi.
"Nginep berarti?" tanya wartawan lagi.
"Lagi libur. Semingguan," jawab ART itu
Saat ditanya terkait gosip Ayu Ting Ting positif virus corona, sang ART tegas membantah.
"Kagak, Pak!" serunya.
"Berarti itu nggak bener ya, Pak?" tanya wartawan memastikan.
ART itu enggan melanjutkan wawancara dan langsung pamit menutup gerbang.
Kabar mengenai Ayu Ting Ting ini pun sampai di telinga Ivan Gunawan.
Desainer kondang itu justru menguak fakta yang mengejutkan.
Ia mengaku sudah lama tidak berhubungan dengan Ayu Ting Ting.
"Aku udah lama nggak berhubungan sama Ayu. Udah berapa bulan gitu. Eh, keceplosan," ujarnya kemudian pergi.
GridPop.ID (*)
Source | : | Grid.ID,TribunJakarta.com |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar